Saat musim hujan tiba, permukaan jalan sering kali berubah jadi medan yang menantang. Genangan air yang terlihat sepele justru bisa membawa risiko besar bagi pengendara, terutama saat mobil melaju di kecepatan tinggi. Salah satu bahaya yang kerap terjadi adalah aquaplaning atau hidroplaning, fenomena ketika ban kehilangan daya cengkeram karena terhalang lapisan air di antara ban dan aspal. Akibatnya, kendaraan bisa meluncur tanpa kendali, seperti sedang melayang di atas permukaan air.
Fenomena ini bukan hanya berbahaya di jalan tol, tapi juga bisa terjadi di jalan perkotaan atau pedesaan yang tergenang. Banyak pengemudi yang tidak menyadari kalau kecepatan, tekanan ban, dan kondisi permukaan jalan punya pengaruh besar terhadap risiko aquaplaning. Untuk memahami seberapa serius bahaya ini, mari bahas lebih dalam tentang penyebab, tanda-tanda, serta cara menghindarinya agar mobil tetap stabil di jalan basah.