Jakarta, IDN Times - PT Chery Sales Indonesia (CSI) mengadakan kegiatan With Chery With Love (WCWL) bersama puluhan konsumen dan perwakilan komunitas di Bengkel Space, Jakarta Selatan, pada Minggu (22/12/2024).
Acara ini digelar Chery sebagai perayaan keberhasilan serah terima 5.000 unit mobil listrik di Indonesia, termasuk model paling barunya, yaitu Chery J6 dan Omoda E5 Pure.