Cek Bagian Ini Sebelum Mudik, Supaya Rem Selalu Pakem

Mengabaikan perawatan rem bisa berakibat fatal

Jakata, IDN Times - Musim hujan sudah tiba. Pengemudi, baik motor atau mobil, harus lebih ekstra waspada. Sebab, selain mengurangi jarak pandang, hujan juga membuat jalanan menjadi licin. Karena itu pastikan rem mobilmu berfungsi dengan sempurna.

Nah, berikut beberapa cara memastikan rem mobilmu bekerja dengan baik dari Mitsubishi supaya kamu lebih percaya diri saat berkendara di tengah hujan. 

1. Periksa piringan cakram dan kampas rem

Cek Bagian Ini Sebelum Mudik, Supaya Rem Selalu PakemPT MMKSI

pengecekan pertama bisa kamu lakukan pada kuantitas minyak rem, ketebalan dan kerataan permukaan piringan cakram, dan ketebalan kampas rem. Pastikan kampas rem masih tebal dan pemukannya rata. Kamu juga harus memastikan tidak ada kebocoran pada minyam em.

Jika kampas rem sudah tipis atau habis maka harus segera diganti. JIka masih
cukup tebal, maka cukup dibersihkan. Begitupun dengan piringan cakram bisa saja mengalami keausan yang tidak merata, akibatnya ketika mengerem akan berpotensi menimbulkan getaran yang bisa terasa di pedal rem.

Kalau sudah begitu harus dicek apakah piringan masih bisa dibubut atau sudah
harus diganti. Jika perlu dilakukan pembubutan, sangat disarankan/rekomendasi
menggunakan alat bubut langsung di kendaraan untuk hasil maksimal.

Baca Juga: Lakukan 5 Hal Ini Saat Rem Mendadak Blong!

2. Cek kondisi dan minyak rem

Cek Bagian Ini Sebelum Mudik, Supaya Rem Selalu Pakemhyundaimobil.co.id

Cek juga kondisi minyak rem secara rutin seminggu sekali bersama dengan pemeriksaan komponen lainnya. Kalau bisa lakukan penggantian minyak rem setiap 40.000 km dengan minyak rem yang direkomendasikan di dalam Owner Manual ataupun bengkel resmi.

Jika sebelum mencapai batas jarak minimal tersebut dan minyak rem sudah habis kemunginan ada kebocoran yang harus segera diperiksakan. Pemeriksaan rem ini sebaiknya dilakukan di bengkel resmi guna mendapatkan hasil yang
maksimal.

3. Jangan abaikan perawatan rutin

Cek Bagian Ini Sebelum Mudik, Supaya Rem Selalu PakemIstimewa

Melakukan perawatan mobil secara rutin di bengkel resmi juga akan mencegah rem bermasalah. Sebab salah satu poin yang dicek saat perawatan rutin adalah rem. Sehingga jika ada ketidakberesan pasti akan diketahui dan diselesaikan. So, jangan pernah mengabaikan perawatan mobil secara rutin, ya!

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya