Daftar Lengkap Harga New Hyundai Stargazer 

Harga tersebut off the road Jakarta

Jakarta, IDN Times - PT Hyundai Motors Indonesia resmi meluncurkan New Stargazer hari ini, Senin (17/7/2023). New Stargazer dibekali dengan beberapa pembaruan dibandingkan sebelumnya.

Selain itu, HMID juga merilis varian baru bernama Essential yang menggantikan varian Trend sebelumnya. Jika diurut, varian New Stargazer dari rendah ke tinggi ialah Active, Essential, Style, dan Prime.

1. Alasan hadirnya New Stargazer

Daftar Lengkap Harga New Hyundai Stargazer Stargazer Essential dari samping (IDN Times/Fadhliansyah)

Menurut President Director PT HMID, Woojune Cha, pembaruan yang disematkan pada New Stargazer merupakan jawaban dari feedback yang diberikan masyarakat.

“Kami mendengarkan feedback dari konsumen, maka dari itu kami meluncurkan New Stargazer bersama varian baru Essential,” ujar Woojune Cha di sela peluncuran New Stargazer.

Baca Juga: Daftar Aksesori Hyundai, Bikin Stargazer, Ioniq 5 dan Creta Jadi Beda!

2. Ada varian baru Essential

Daftar Lengkap Harga New Hyundai Stargazer Buritan Hyundai Stargazer Essential (IDN Times/Fadhliansyah

Enggak cuma itu, Hyundai juga menghadirkan varian baru bernama Essential yang menggantikan varian Trend. Varian Essentials sendiri memiliki cukup banyak perbedaan jika dibandingkan dengan Trend.

Secara desain, tampilan New Stargazer varian Essential memang terlihat mirip dengan varian di atasnya. Seperti adanya Horizontal Led DRL, Distinctive H Rear Lamp, dan juga LED Multi Face Reflector (MFR) Headlamps.

3. Harga Hyundai New Stargazer

Daftar Lengkap Harga New Hyundai Stargazer Desain pelek Stargazer Essential (IDN Times/Fadhliansyah)

Berikut ini daftar harga lengkap Hyundai New Stargazer (off the road DKI Jakarta):

  • New Stargazer Active MT: Rp219.948.100-
  • New Stargazer Active IVT: Rp231.394.680,-
  • New Stargazer Essential MT: Rp228.557.000,-
  • New Stargazer Essential IVT: Rp240.671.000,-
  • New Stargazer Style: Rp268.435.180,-
  • New Stargazer Prime One Tone Roof: Rp281.880.240,-
  • New Stargazer Prime Two-Tone Roof: Rp283.380.240,-

Baca Juga: Hyundai Bakal Luncurkan MPV Listrik di Indonesia

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya