Jadi Varian Baru, Ini Deretan Fitur New Stargazer Essential

New Stargazer Essential menggantikan varian Trend

Jakarta, IDN Times - New Stargazer yang baru meluncur hari ini (17/7/2023), memiliki varian baru yang bernama Essential. Varian ini menggantikan varian Trend yang sebelumnya ada.

"Seluruh varian di dalam New Stargazer pun telah dirancang untuk menjadi pendamping ideal bagi mobilitas pelanggan yang melengkapi setiap momen dan kebahagiaan bersama keluarga," President Director PT Hyundai Motors Indonesia (HMID), Woojune Cha, Senin.

1. Fitur-fitur Hyundai New Stargazer Essential

Jadi Varian Baru, Ini Deretan Fitur New Stargazer EssentialBuritan Hyundai Stargazer Essential (IDN Times/Fadhliansyah

Sebagai varian baru, Hyundai New Stargazer Essential dilengkapi dengan fitur-fitur yang cukup lengkap. Seperti misalnya Horizontal LED DRL, Distinctive H Rear Lamp, lalu ada juga LED + Bulb Combination Lamps.

Selain itu, varian Essential juga dibekali LED Multi Focus Reflector (MFR) Headlamps, LED Position Lamp, dan Front Fog Lamps. Dari eksteriornya sendiri, varian ini memiliki grille berwarna hitam sama seperti varian Style dan Prime, lalu pelek alloy berdiameter 16 inci.

Baca Juga: Hyundai Bakal Luncurkan MPV Listrik di Indonesia

2. Fitur di interior New Stargazer Essential

Jadi Varian Baru, Ini Deretan Fitur New Stargazer EssentialJok Hyundai New Stargazer Essential dual tone (IDN Times/Fadhliansyah)

Masuk ke dalam interiornya, ada panel instrumen TFT LCD Cluster 4,2 inci, Smart Keyless Entry, dan Push Start Button.

Tak lupa ada empat mode berkendara yaitu Eco, Comfort, Smart, dan Sport. Eco untuk penggunaan bahan bakar yang lebih efisien, sementara Sport untuk akselerasi dan performa yang lebih maksimal.

3. Fitur keamanan New Stargazer Essential

Jadi Varian Baru, Ini Deretan Fitur New Stargazer EssentialDesain housing baru pada interior Hyundai New Stargazer (IDN Times/Fadhliansyah)

Urusan keamanan, New Stargazer varian Essential mendapatkan penambahan fitur keamanan yaitu Hill-Start Assist Control (HAC), serta Tire Pressure Monitoring System (TPMS) untuk mengecek kondisi tekanan angin pada ban.

New Stargazer Essential ditawarkan dengan harga mulai Rp228,557 juta untuk versi MT dan Rp240,671 juta untuk versi IVT, semuanya merupakan harga off the road DKI Jakarta.

Baca Juga: Daftar Lengkap Harga New Hyundai Stargazer 

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya