Sangat Terkenal, 8 Merk Mobil Ini Sering Mengalami Salah Pengucapan 

Lamborghini ternyata cukup sulit pronounciationnya! 

Memiliki mobil dengan brand ternama tentu sangat membanggakan bagi sebagian orang. Namun, bagaimana jadinya jika merek yang disebut itu terkenal dan pengucapannya justru jauh dari kata benar? Tentu niat pamer akan berakhir menjadi hal yang memalukan bukan?

Nah, di bawah ini ada setidaknya 8 merek mobil yang wajib kamu ketahui karena sangat sering mengalami salah pengucapan. Gak apa-apa deh gak punya mobilnya, yang penting kamu tahu kalau ditanya pronounciation-nya yang benar!

1. ALFA ROMEO

Sangat Terkenal, 8 Merk Mobil Ini Sering Mengalami Salah Pengucapan Logocentral.info

ALFA ROMEO merupakan brand car dari Italia. Merk mobil ini kerap disebut Alfa Ro-meo, layaknya menyebut Romeo and Juliet. Padahal, huruf r pada kata tersebut harus disebut dengan tebal karena merupakan bahasa Italia, yaitu Al-fa ro-MEY-oh.

2. LANCIA

Sangat Terkenal, 8 Merk Mobil Ini Sering Mengalami Salah Pengucapan Car-brand-names.com

Secara umum, banyak yang melafalkan brand ini dengan Lan-cia. Yang benar adalah Lan-cha, di mana huruf C dalam suku kata kedua ini sekilas terdengar mirip suara huruf S.

3. LAMBORGHINI

Sangat Terkenal, 8 Merk Mobil Ini Sering Mengalami Salah Pengucapan Carlogos.org

Menjadi merk paling terkenal, LAMBORGHINI pun juga masih sering mengalami salah pelafalan. Banyak yang menyebutnya Lam-bor-gini atau Lam-bourg-ini, padahal pengucapan yang benar adalah Lam-bor-ghee-nee. Hampir sama seperti ALFA ROMEO, r dalam suku kata kedua brand ini harus disebut dengan sangat tebal.

4. MASERATI

Sangat Terkenal, 8 Merk Mobil Ini Sering Mengalami Salah Pengucapan Carlogos.org

MASERATI kerap dilafalkan Maser-ah-ti. Pengucapan yang benar dari merek ini yaitu Mazz-uh-ra-ti.

Baca Juga: 5 Perusahaan Mobil Terkenal Ini Awalnya Gak Bikin Mobil

5. AUDI

Sangat Terkenal, 8 Merk Mobil Ini Sering Mengalami Salah Pengucapan Carlogos.org

Beralih ke Jerman, ada merk mobil bernama AUDI. Banyak yang mengucapkannya Aw-di, namun karena ini adalah bahasa Jerman, maka harusnya disebut Ow-dee.

6. PORSCHE

Sangat Terkenal, 8 Merk Mobil Ini Sering Mengalami Salah Pengucapan Carlogos.org

Bagi yang ingin terlihat sudah mahir berbahasa Inggris mungkin akan melafalkan brand yang satu ini dengan Porshce. Padahal, pengucapannya yang benar adalah Por-shuh.

7. VOLKSWAGEN

Sangat Terkenal, 8 Merk Mobil Ini Sering Mengalami Salah Pengucapan Carlogos.org

VOLKSWAGEN selalu dilafalkan sesuai tulisannya, Volks-wagen. Namun, jika diteliti lagi, huruf v dalam kata tersebut harusnya diucapkan ff, sedangkan huruf w akan terdengar seperti v. Jadi, pelafalannya yang telah diperbaiki yaitu folks-vah-gen.

8. CHEVROLET

Sangat Terkenal, 8 Merk Mobil Ini Sering Mengalami Salah Pengucapan Carlogos.org

CHEVROLET secara umum dilafalkan Shev-ro-let. Sebenarnya, t pada akhir kata tidak perlu diucapkan, sehingga pelafalannya adalah Shev-ruh-ley.

Nah, itu dia beberapa brand car yang sangat sering mengalami salah pengucapan. Semoga untuk ke depannya tidak sampai terulang lagi ya!

Baca Juga: Menilik Mobil-mobil Russia, Gak Kalah Sama Mobil Jerman dan Jepang!

Nunung Munawaroh Photo Verified Writer Nunung Munawaroh

Anyeong!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya