Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Xiaomi SU7 Ultra (Carnewschina)

Jakarta, IDN Times - Pada ajang Guangzhou Auto Show 2024, Founder Xiaomi Lei Jun mengumumkan kalau mobil listrik Xiaomi SU7 Ultra mampu dipacu hingga kecepatan 359,71 kilometer per jam. Angka tersebut didapatkan baru-baru ini, saat dites di CATARC Yan Cheng Automotive Proving Ground.

"Apa yang didapatkan SU7 Ultra sebenarnya bukan kemampuan maksimal dari mobil, melainkan keterbatasan pada trek uji coba," kata Lei Jun dikutip dari Carnewschina (15/11/2024).

1. Kembali ke Nurburgring

Xiami SU7 Ultra akan dites di berbagai trek di China (Carnewschina)

Xiaomi SU7 Ultra akan menantang berbagai trek besar di sepanjang China tahun depan, termasuk kembali ke Nurburgring. Versi prototipe dari SU7 Ultra sebelumnya pernah menyelesaikan lap di Nurburgring dengan catatan waktu 6 menit 46.784 detik.

Angka tersebut mencetak rekor sebagai mobil empat pintu tercepat di Nurburgring. Secara dimensi, mobil ini punya panjang 5.070 mm, lebar 1.970 mm, dan tinggi 1.465 mm. Jarak sumbu rodanya 3.000 mm dengan berat 2.360 kilogram.

2. Dipesan ribuan orang

Sudah dipesan ribuan orang dalam 10 menit (Carnewschina)

Tes tersebut dilakukan oleh juara Nurburgring 24-Hour Endurance Race 2024, David Pittard, yang mencatatkan kecepatan maksimum 324 kilometer per jam di trek lurus.

Walaupun Xiaomi SU7 baru dijual selama 230 hari, namun mobil tersebut sudah diproduksi 100 ribu unit. Sementara SU7 Ultra, sudah dipesan 3.680 orang hanya 10 menit setelah diumumkan.

3. Sistem HAD

Interior SU7 Ultra (Carnewschina)

Lei Jun juga baru saja memperkenalkan sistem baru bernama Hyper Autonomous Driving (HAD). Sistem ini diuji coba secara internal mulai 18 November 2024 dan akan dirilis ke publik pada Desember 2024 mendatang.

Sistem HAD ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi berkendara dengan menyediakan kebiasaan berkendara yang lebih halus dan mengurangi pengereman serta akselerasi mendadak.

Caranya menggunakan data berkendara langsung untuk meningkatkan prediksi rute dan menyesuaikan keputusan saat berkendara berdasarkan kondisi real-time.

Editorial Team