TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Skutik listrik NIU Resmi Meluncur di Indonesia, Imut Tapi Canggih!

Bisa dibeli mulai pertengahan Desember 2020

niuindonesia.id

Jakarta, IDN Times - Merek motor listrik asal Negeri Tirai Bambu, NIU,  akan memperkenalkan dua seri sepeda terbaru mereka, yaitu NIU NQi dan Gova. Keduanya memiliki ragam spesifikasi yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan konsumen.

NIU akan melakukan promosi presales di Shopee selama satu bulan, mulai 15 Desember 2020 hingga 15 Januari 2021. Namun kisaran harga kedua kendaraan ini masih belum diketahui. 

Baca Juga: Bertabur Fitur Canggih, Ini 5 Keunggulan Skuter Listrik Niu NGT

1. Internet of things (IoT)

niuindonesia.id

Pembeda NIU dengan pesaingnya adalah semua sepeda motor listrik NIU dilengkapi konektivitas internet of things (IoT). Ini sejalan dengan gaya hidup masyarakat yang mengandalkan konektivitas smartphone.

Dengan integrasi konektivitas IoT, pengemudi terhubung dengan berbagai fungsi, termasuk membuka dan menutup kunci, menyalakan mesin dari ponselnya, dan memonitor lokasi GPS. Canggih, ya!

Aplikasi itu juga membuat pemiliknya lebih tenang karena bisa mengakses fitur canggih secara real-time, seperti GPS, antipencurian, dan pelacakan secara remote, diagnosa kendaraan, serta akses ke pusat layanan pelanggan.

2. Baterai

niuindonesia.id

Baterai dari kendaraan ini menggunakan merek Panasonic (NCR18650PF) dengan daya 60 V dan kapasitas 29 Ah. Baterai ini mampu diisi ulang dengan daya 4 A sedangkan maksimalnya mencapai 40 A.

Baterai lithium dengan teknologi NIU Energy generasi keempat untuk kedua kendaraan tersebut. Yang menarik, baterai dari kedua motor ini dapat dilepas oleh pengguna. Bobot baterai kedua mptor ini cukup ringan, dengan 11 Kg. Untuk pengisian, pengguna dapat menggunakan dua cara.

Yang pertama adalah dengan mengisi langsung dari plug di bawah jok, dimana praktik ini akan mengisi daya langsung kedua baterainya. Cara kedua adalah dengan membawa baterai tersebut dengan mencabutnya dari motor. Setelah itu, pengguna dapat mengisi daya dimana saja menggunakan charger portable. 

Baca Juga: 6 Tips Merawat Sepeda Listrik, Jangan Samakan dengan Sepeda Biasa Ya!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya