TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Warna-warna Baru di New Honda BeAT, Harga Masih Rp17 Jutaan

Ada dua varian warna baru pada masing-masing tipe

New Honda BeAT

Jakarta, IDN Times - PT Astra Honda Motor baru saja menghadirkan pilihan warna spesial untuk skuter matik New Honda BeAT dan New Honda BeAT Street.

Thomas Wijaya selaku Marketing Director PT AHM mengatakan skutik Honda BeAT telah digunakan oleh masyarakat dari beragam usia di Indonesia untuk menemani mobilitas dalam memenuhi kebutuhan penting selama pandemi.

Untuk itu, model ini selalu diperbaharui sesuai harapan penggunanya. Penasaran kira-kira warna apa saja yang dihadirkan, ya?

Baca Juga: Gaji Rp1,7 Jutaan Bisa Kredit Honda Beat? Bisa! Begini Simulasinya

1. Ada dua varian warna terbaru pada masing-masing tipe

New Honda BeAT Deluxe

PT AHM telah menghadirkan dua varian warna pada masing-masing tipe. Untuk New Honda BeAT tipe CBS memiliki varian warna terbaru yang lebih spesial, yakni Dance White Black dan Techno Blue Back. Kemudian pada tipe CBS-ISS hadir dua warna baru yang terlihat lebih menawan, yaitu Garage Matte Black dan Garage Matter Blue.

Sedangkan untuk New Honda BeAT Deluxe yang tampil lebih mewah dan berkelas juga dihadirkan varian warna terbaru berupa Deluxe Brown dan Deluxe Blue, dengan sentuhan 3D emblem yang mewah.

2. Spesifikasi mesin skutik New BeAT

New Honda BeAT

Honda BeAT series dibekali mesin 110 cc SOHC dengan sistem pembakaran PGM-FI yang sudah disematkan teknologi eSP atau enhanced Smart Power. Teknologi eSP ini membuat penggunaan bahan bakar menjadi lebih irit. Dengan spesifikasi seperti ini, New BeAT mampu menghasilkan tenaga 6.6 kW per 7.500 rpm dan torsi sebesar 9.3 Nm per 5.500 rpm. Selain itu, mesin ini juga sudah lulus standar emisi Euro 3. 

3. Apa saja fitur yang ditawarkan?

New Honda BeAT

Untuk New Honda BeAT tipe CBS-ISS telah dibekali fitur Idling Stop System yang berperan untuk mematikan mesin secara otomatis saat motor sedang berhenti, dan akan menyala kembal saat gas diputar. Fitur ini membuatnya menjadi skutik yang ramah lingkungan. Selain itu, sistem pencahayaan sudah menggunakan lampu LED.

Kemudian, panel meter New Honda BeAT ini sudah dilengkapi Combined Digital Panel Meter yang berguna saat berkendara di malam hari. Tidak lupa juga fitur keamanan Secure Key Stutter dan sistem pengereman Combine Brake System. Untuk tipe CBS-ISS dan Deluxe sudah dilengkapi power charger dibagian inner rack kanan depan untuk mengisi baterai ponsel saat berkendara.

Baca Juga: Jangan Berani Kredit Motor Kalau Tiga Urusan Ini Belum Kelar

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya