PCX 160 Meluncur Besok? Ini Perbedaan Paling Mencolok dengan PCX 150

Mesinnya jauh lebih bertenaga

Jakarta, IDN Times - PT Astra Honda Motor (AHM) akan meluncurkan motor terbaru mereka pada Jumat, 5 Februari 2021. Banyak yang menebak motor tersebut adalah PCX 160. Bukan tebakan kosong.

Sebab Honda PCX 160 telah diluncurkan di Thailand dan Jepang. Sehingga sangat masuk akal jika skuter premium tersebut kemudian akan menyasar ke tanah air. Jika benar begitu, maka persaingan skuter 150 cc akan semakin panas.

Lalu apa saja ya kira-kira perbedaan PCX yang lama dengan yang baru? Yuk, kita bahas tipis-tipis.

 

1. Desain PCX 160 lebih agresif

PCX 160 Meluncur Besok? Ini Perbedaan Paling Mencolok dengan PCX 150topspeed.com

PCX 160 hadir dengan bahasa desain yang sama dengan PCX 150, yakni sama-sama elegan dan mewah. Hanya saja PCX 160 lebih terasa sporty, mungkin karena hadirnya sudut-sudut tajam pada bodinya. 

Kesan lebih sporty sepertinya sengaja lebih ditonjolkan karena performa mesin PCX 160 ini jauh melampaui PCX 150. Bahkan performa mesin PCX 160 ini lebih bertenaga dibandingkan Yamaha NMax, lho!

Baca Juga: Ledakan Tenaga Honda PCX 160 Lebih Dahsyat dari Yamaha NMax 155! 

2. Mesin PCX 160 lebih bertenaga

PCX 160 Meluncur Besok? Ini Perbedaan Paling Mencolok dengan PCX 150aphonda.co.th

PCX 160 hadir akan hadir dengan mesin eSP+ 4 katup 156cc yang bisa menyemburkan tenaga hingga 12 kW pada 8500 RPM dan torsi 15 Nm pada 6500 RPM.

Mesin ini jelas lebih bertenaga dibandingkan PCX 150cc yang beredar sekarang di tanah air. Sebab mesin PCX 150 hanya dibekali 2 katup. Tenaga dan torsi PCX 150 hanya 10,8 kW pada 8,500 rpm dan torsi 13,2 Nm pada 6,500 rpm.

So, kalau kamu ingin motor yang lebih bertenaga, rasanya gak salah jika naik kelas ke PCX 160.

3. Berapa selisih harganya?

PCX 160 Meluncur Besok? Ini Perbedaan Paling Mencolok dengan PCX 150IDN Times/Yohanes Yuwono A

Sampai saat ini PT AHM masih menyimpan rapat harga PCX 160. Kemungkinan banderol motor ini baru akan dibuka saat peluncuran Jumat besok. Sehingga kamu masih harus bersabar, ya.

Namun kemungkinan harga PCX 160 tidak akan berselisih terlalu jauh dengan harga PCX 150 yang dibanderol Rp31 jutaan. Selain itu, karena akan dibenturkan dengan Yamaha NMax, harga PCX 160 juga gak akan jauh dari Rp30 jutaan. FYI, Yamaha NMax saat ini dibanderol Rp29,75 - Rp 32,26 Juta.

So, tunggu besok aja, ya!

Baca Juga: Honda PCX 160 Segera Meluncur, Ini Bocoran Harga dan Warnanya

Topik:

  • Dwi Agustiar
  • Hidayat Taufik
  • Umi Kalsum

Berita Terkini Lainnya