Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Kebiasaan yang Bikin Baterai Keyless Motor Cepat Habis

ilustrasi remote keyless (vecteezy.com/Titiwoot Weerawong)
ilustrasi remote keyless (vecteezy.com/Titiwoot Weerawong)
Intinya sih...
  • Membiarkan remote aktif dan terlalu dekat dengan motor dapat membuat baterai cepat habis karena sistem terus aktif tanpa henti.
  • Terlalu sering menekan tombol remote tanpa alasan bisa menguras daya baterai lebih cepat dari yang diperkirakan, apalagi jika sering dimainkan oleh anak kecil.
  • Mengabaikan tanda-tanda baterai mulai lemah seperti jarak jangkau yang makin pendek dapat membuat motor tak bisa dinyalakan.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Motor modern kini banyak dilengkapi sistem keyless atau smart key, yang bikin pengendara gak perlu lagi mutar anak kunci buat menyalakan mesin. Cukup kantongi remote, sistem langsung mengenali sinyalnya dan motor siap jalan. Praktis, elegan, dan terasa canggih banget, bukan?

Tapi di balik kemudahan itu, ada kebiasaan kecil yang sering bikin baterai remote keyless cepat tekor tanpa disadari. Padahal secara normal, baterai jenis ini bisa awet sampai satu hingga dua tahun kalau dipakai dengan benar. Yuk, simak kebiasaan yang diam-diam bikin baterai keyless kamu boros.

1. Membiarkan remote aktif dan meletakkan terlalu dekat dengan motor

ilustrasi remote keyless (vecteezy.com/Sujin jetkasettakorn)
ilustrasi remote keyless (vecteezy.com/Sujin jetkasettakorn)

Salah satu kebiasaan paling sering dilakukan adalah membiarkan sistem keyless tetap aktif meski motor sedang tidak digunakan. Apalagi, pengguna sering meletakkan remote yang masih aktif di dasbor motor. Jarak yang terlalu dekat ini membuat sinyal antara remote dan unit kontrol (SCU) terus berkomunikasi, bahkan ketika mesin mati.

Akibatnya, daya baterai cepat habis karena sistem terus aktif tanpa henti. Kondisi seperti ini bukan cuma bikin baterai remote boros, tapi juga bisa memengaruhi sensitivitas sensor motor. Dalam jangka panjang, sistem keyless bisa kehilangan akurasi membaca sinyal.

2. Terlalu sering menekan tombol remote tanpa alasan

ilustrasi remote keyless (vecteezy.com/Adisak Srathongphian)
ilustrasi remote keyless (vecteezy.com/Adisak Srathongphian)

Banyak orang gak sadar kalau kebiasaan iseng menekan tombol remote bisa jadi penyebab utama baterai cepat tekor. Setiap kali tombol ditekan, sistem di dalam remote langsung aktif dan mengirim sinyal ke motor, meskipun kamu sebenarnya gak butuh fungsinya saat itu. Aktivitas kecil ini memang tampak sepele, tapi lama-lama bisa menguras daya baterai lebih cepat dari yang kamu kira.

Apalagi kalau remote sering dimainkan oleh anak kecil di rumah, baterai bisa habis hanya dalam hitungan minggu. Kalau kamu ingin baterai awet, gunakan tombol hanya saat benar-benar perlu, misalnya saat mencari motor di parkiran yang padat. Simpan juga remote di tempat yang aman agar tidak sering tertekan secara tidak sengaja.

3. Mengabaikan tanda-tanda baterai mulai lemah

ilustrasi remote keyless (vecteezy.com/kasarp Techawongtham)
ilustrasi remote keyless (vecteezy.com/kasarp Techawongtham)

Baterai keyless biasanya memakai tipe CR2032 yang mudah ditemukan di toko elektronik. Namun, banyak pengendara baru sadar baterainya lemah saat remote sudah benar-benar mati. Padahal, gejala awal seperti jarak jangkau yang makin pendek sudah jadi tanda awal yang jelas.

Jika dibiarkan, sinyal remote bisa gagal terkirim dan membuat motor tak bisa dinyalakan. Kondisi ini jelas bikin panik, apalagi kalau kamu sedang terburu-buru. Jadi, segera ganti baterai saat performa mulai terasa menurun agar sistem tetap responsif dan aman.

4. Mengabaikan kondisi lingkungan dan kualitas baterai

ilustrasi remote keyless (vecteezy.com/kasarp Techawongtham)
ilustrasi remote keyless (vecteezy.com/kasarp Techawongtham)

Selain cara penggunaan, faktor lingkungan juga punya pengaruh besar terhadap daya tahan baterai. Suhu panas ekstrem, udara lembap, atau paparan air bisa mempercepat proses oksidasi di dalam baterai. Kalau sudah begitu, kapasitas baterai menurun meski belum lama dipakai.

Kualitas baterai pun gak kalah penting. Produk murahan sering kali tidak punya daya tahan sebagus merek terpercaya. Maka dari itu, pilih baterai berkualitas dan simpan remote di tempat kering agar performanya tetap stabil dalam jangka panjang.

Teknologi keyless memang bikin hidup pengendara makin praktis, tapi butuh perhatian kecil agar tetap awet. Jadi jangan remehkan kebiasaan seperti yang telah disebutkan di artikel ini, ya!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Dwi Agustiar
EditorDwi Agustiar
Follow Us

Latest in Automotive

See More

Kenapa Ada Oli Keluar dari Knalpot Motor? Ini Penyebabnya!

12 Nov 2025, 21:15 WIBAutomotive