6 Tips Agar Motor Tetap Awet, Jangan Lupa Servis Rutin!

Tips perawatan motor supaya tidak cepat rusak

Karena peran pentingnya dalam kehidupan sehari-hari, motor juga harus dirawat agar tidak cepat rusak. Mesin merupakan unsur terpenting dalam motor, apabila mesin tidak dirawat dengan baik maka motor akan cepat rusak dan memakan biaya yang mahal untuk memperbaikinya. Pada artikel ini, simak tips agar motor lebih awet.

1. Servis rutin 

6 Tips Agar Motor Tetap Awet, Jangan Lupa Servis Rutin!Mekanik sedang melakukan servis motor (unsplash.com/Mufid Majnun)

Dengan melakukan servis rutin, performa mesin motor bisa tetap optimal  dan emisi gas buang motor tetap terjaga. Kerusakan-kerusakan berat pun bisa dihindari karena Kesehatan mesin motor selalu diperiksa oleh mekanik bengkel.

Servis rutin dapat dilakukan sesuai dengan anjuran pabrik. Biasanya di 1 bulan pertama pemakaian motor, pabrik meminta pelanggan untuk membawa motor ke tempat servis. Selanjutnya servis berkala dilakukan setiap 5.000 kilometer jarak tempuh atau kelipatannya.

2. Isi bensin sesuai kompresi motor

6 Tips Agar Motor Tetap Awet, Jangan Lupa Servis Rutin!Tempat pengisian bensin (pixabay.com/IADE-Michoko)

Semakin besar oktan bensin yang digunakan tidak selalu membuat pembakaran di motor kita juga semakin optimal. Bensin yang tidak sesuai dengan kompresi motor akan membuat mesin motor menjadi tidak awet. Selain itu, performa mesin juga tidak akan maksimal.

Jika kompresi motor di bawah 9, maka bensin yang cocok adalah premium (oktan 88), kompresi motor 9-10 menggunakan pertalite (oktan 90), kompresi motor 10-11 menggunakan pertamax (oktan 92), dan kompresi motor diatas 12 menggunakan pertamax turbo (oktan 98).

3. Panaskan motor setiap pagi 

6 Tips Agar Motor Tetap Awet, Jangan Lupa Servis Rutin!Ilustrasi motor yang sedang dipanaskan (dok.pribadi/Rizqo Karim)

Tujuan dari memanaskan mesin motor setiap paginya adalah untuk menjaga agar oli mesin tidak mengendap. Ketika mesin sudah menyala, maka oli akan kembali melumasi mesin setelah beberapa jam tidak dipakai.  

Sepeda motor yang jarang dipanaskan secara rutin akan memakan waktu yang lebih lama untuk melumaskan komponen-komponen pada mesinnya, apalagi jika motor sudah lama tidak dipakai dan tidak pernah dinyalakan.

Baca Juga: 5 Cara Sederhana Merawat Motor Kamu Agar Tetap Sehat dan Awet

4. Rutin mencuci motor 

6 Tips Agar Motor Tetap Awet, Jangan Lupa Servis Rutin!Orang sedang mencuci motor. (pixabay.com/lakshaytanwar)

Membersihkan motor minimal dilakukan sekali dalam seminggu, hal ini dilakukan agar motor lebih enak dilihat dan meningkatkan kenyamanan saat berkendara. Apabila motor jarang dibersihkan, maka kotoran akan membandel dan bisa menimbulkan jamur. Sehingga sulit untuk dihilangkan dan membuat motor tidak enak dipandang.

5. Tidak membuka gas secara mendadak 

6 Tips Agar Motor Tetap Awet, Jangan Lupa Servis Rutin!Potret throttle sepeda motor (unsplash.com/Kumpan Electric)

Hal ini berlaku bagi motor-motor matic yang sudah menggunakan V-belt. V-belt memiliki fungsi yang sama seperti rantai, namun bahan dasarnya lebih rentan untuk putus. Sehingga, jika pengguna sering membuka tutup gas secara mendadak maka V-belt akan berisiko untuk putus dikarenakan akselerasi dan beban kerja yang berlebihan.

Jika V-belt putus di tengah jalan, hal ini akan sangat merepotkan bagi pengguna. Karena penghubung antara mesin dah ban sudah putus, sehingga pengguna harus menuntun motornya ke bengkel terdekat. V-belt harus rutin diganti setiap 20.000 hingga 30.000 km jarak tempuh.

6. Membersihkan filter udara dan CVT 

6 Tips Agar Motor Tetap Awet, Jangan Lupa Servis Rutin!Gambar filter dan cvt motor matic. (Dok. pribadi/Rizqon Karim)

Filter udara yang kotor akan menurunkan performa motor secara drastis, terutama pada akselerasi sepeda motor. Ciri-ciri filter udara kotor adalah ketika gas dibuka maka akan ada jeda beberapa detik sebelum motor mulai berjalan, atau tarikan motor delay.

CVT juga harus rutin diperiksa, selain untuk membersihkan kerak yang menempel, komponen-komponen yang sudah aus dan tidak layak pakai juga bisa langsung diganti. Setelah dibersihkan performa motor akan kembali optimal dan sensasi berkendara pun menjadi lebih enak. 

Dengan memperhatikan dan menjalankan beberapa tips di atas, motor kesayangan kalian akan lebih awet. Selain menambah kenyamanan kita saat berkendara, juga dapat mengurangi biaya pengeluaran dari servis bagian motor yang rusak akibat tidak dirawat. Jadi jangan takut boros untuk merawat motor sendiri!

Baca Juga: Cara Merawat Motor Baru Biar Panjang Umur

Rizqon Karim Photo Writer Rizqon Karim

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya