3 Perbedaan Bengkel Resmi dan Bengkel Biasa

Ternyata beda juga loh!

Jakarta, IDN Times - Siapa yang masih bingung memilih bengkel resmi atau bengkel biasa? Kedua jenis bengkel ini sering dibanding-bandingkan. Ada yang menganggap bengkel resmi lebih bagus karena peralatannya lengkap. Tapi ada juga yang berpendapat bengkel biasa tidak kalah bagus dari bengkel resmi.

Bengkel resmi yang dimaksud adalah bengkel yang terafiliasi dengan dealer sementara bengkel biasa adalah bengkel yang dimiliki dan dikelola olah perorangan. Nah, berikut  perbedaan bengkel resmi dan bengkel biasa.

1. Layanan yang ditawarkan

3 Perbedaan Bengkel Resmi dan Bengkel Biasadurasigantioli motor

Keunggulan dari bengkel resmi biasanya ada pada layanan dan kualitas. Pasalnya bengkel resmi memiliki montir bersertifikat sehingga ada standar untuk keahlian mereka. Mereka juga memiliki SOP layanan sehingga kualitasnya layanan juga terjaga.  

Adapun untuk bengkel umum atau bengkel biasa, dari segi teknisi memang bersifat subjektif, kadang bagus kadang jelek, tetapi biasanya bengkel umum memiliki beragam sparepart yang banyak dan juga biasanya bengkel umum terdapat tidak jauh dari rumah. 

Baca Juga: 5 Alasan Servis di Bengkel Resmi Lebih Menguntungkan 

2. Harga service yang ditawarkan

3 Perbedaan Bengkel Resmi dan Bengkel BiasaBengkel Sembako Motor. (IDN Times/Herlambang Jati Kusumo)

Biasanya, bila kamu melakukan servis motor di bengkel resmi. Kamu bisa menerapkan kategori berdasarkan jenis kendaraan dan kilometer yang dikeluarkan. Bila servis resmi memiliki tarif sesuai dengan harga suku cadang yang asli. Oleh karena itu harganya cukup mahal daripada servis biasa.

Sementara untuk bengkel biasa, harga servis ditentukan oleh observasi, teknisi, dan kelengkapan suku cadang dengan demikian tak heran biasanya  servis di bengkel biasa jauh lebih murah. 

3. Peralatan yang digunakan

3 Perbedaan Bengkel Resmi dan Bengkel Biasailustrasi servis bengkel (unsplash.com/Mufid Majnun)

Perbedaan bengkel resmi dan bengkel biasa terletak pada alat yang digunakan. Untuk alat yang digunakan di bengkel resmi biasanya lengkap dan mereka dilengkapi dengan scanner dan alat canggih lainnya. Bahkan bengkel motor atau mobil dilengkapi dengan peralatan dan spare part yang dijamin keasliannya.

Sedangkan bengkel umum biasanya memiliki peralatan yang kurang canggih, selain itu bengkel umum memiliki durasi waktu selesai yang cukup lama akibat kurang canggih alat yang digunakan. 

Nah, gimana kamu sudah tahu kan perbedaan bengkel resmi dan bengkel biasa. Daripada penasaran dengan berita selengkapnya yuk buruan cek seputar otomotif hanya di IDN Times.

Topik:

  • Dwi Agustiar
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya