TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

IDN Media Hadirkan Media Bisnis Global FORTUNE ke Indonesia, Buat Apa?

Padahal target audiens IDN Media adalah Millennial & Gen Z

William Utomo, COO IDN Media dan Winston Utomo, CEO IDN Media (Dok. IDN Media/Herka Pangaribowo)

Jakarta, IDN Times - Pada kuartal tiga 2021, IDN Media akan segera menghadirkan FORTUNE, media bisnis global terkemuka yang berkomitmen untuk menciptakan karya jurnalisme dengan standar akurasi, transparansi, dan legalitas yang tinggi di Indonesia. Sebagai media bisnis, FORTUNE tentu akan menyasar para pengambil keputusan, eksekutif, pebisnis profesional, wirausahawan, dan pemimpin yang aspiratif sebagai target audiensnya. Padahal, di sisi lain, FORTUNE akan bergabung dengan ekosistem bisnis IDN Media, sebuah perusahaan media platform yang menarget Millennial & Gen Z.

Berangkat dari fakta tersebut, muncullah beberapa pertanyaan terkait bagaimana IDN Media dapat tetap merangkul Millennial & Gen Z dengan hadirnya FORTUNE Indonesia di ekosistem bisnis IDN Media. Untuk menjawab hal tersebut, CEO IDN Media, Winston Utomo, menjelaskan bagaimana FORTUNE dapat membawa #PositiveImpact bagi Millennial & Gen Z, terutama dalam bidang bisnis, finansial, ekonomi, perbankan, investasi, market research, dan keuangan. Yuk, kita simak bersama!

1. Akses pada informasi yang berkualitas

Ilustasi Peluncuran Fortune di Indonesia oleh IDN Media (Dok. IDN Media)

IDN Media tentu saja sudah mempertimbangkan berbagai hal sebelum resmi memutuskan untuk membawa FORTUNE ke Indonesia. Salah satunya adalah pertimbangan mengenai dampak positif apa yang bisa Millennial & Gen Z dapatkan dengan kehadiran FORTUNE. “Meski FORTUNE menargetkan pebisnis profesional sebagai audiens utamanya, hal ini sama sekali tak mengurangi fokus IDN Media pada Millennial & Gen Z,” ujar Winston.

Hadirnya FORTUNE diharapkan dapat memperkaya ekosistem bisnis di IDN Media, sehingga jenis informasi yang disediakan oleh para publisher di IDN Media pun menjadi semakin beragam. “Kehadiran FORTUNE ini pada dasarnya juga kami tujukan untuk Millennial & Gen Z yang memiliki ketertarikan seputar bisnis, finansial, ekonomi, perbankan, investasi, market research, dan keuangan, ya. Dengan terus memperhatikan akurasi dan kredibilitas informasi, kami ingin perkaya wawasan dan pengetahuan mereka,” terang Winston.

Baca Juga: IDN Media Akan Luncurkan FORTUNE® di Indonesia

2. Literasi terhadap aspek finansial penting bagi Millennial & Gen Z

Timmy IDN Media (Dok. IDN Media/Herka Pangaribowo)

Wawasan dan pengetahuan tidak hanya dapat diperoleh melalui pendidikan formal saja. Akses pada informasi yang berkualitas juga dapat menjadi salah satu alternatif lain yang dapat memperkaya wawasan dan pengetahuan seseorang. Berkaitan dengan kehadiran FORTUNE di Indonesia, Winston menyebutkan, “Literasi terhadap aspek finansial menjadi salah satu hal paling penting yang sebetulnya wajib Millennial & Gen Z pahami. Untuk itu, FORTUNE ingin menjadi sumber informasi yang lengkap, akurat, dan terpercaya, serta membantu membuka perspektif baru terkait fokus mereka pada aspek finansial.”

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya