TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

BNI Alihkan 12 Kantor Cabang, Demi Physical Distancing

Program akan berjalan hingga 30 Maret 2020

IDN Times / Istimewa

Jakarta, IDN Times - PT Bank Negara Indonesia Tbk atau BNI mengalihkan layanan kantor atau outlet di berbagai kota di Indonesia yang berlokasi di tempat-tempat berisiko tinggi sebagai penyebaran COVID-19. Pengalihan layanan tersebut dilakukan di 12 wilayah dari 17 wilayah operasi BNI di Indonesia.

Langkah ini dilakukan perseroan, guna mendukung secara optimal arahan pemerintah untuk memaksimalkan program physical distancing dalam rangka meredam penyebaran virus corona.

“Program ini diperkirakan akan berjalan hingga 30 Maret 2020. Walau demikian, BNI memastikan pelayanan pada nasabah tetap dapat dilakukan di kantor-kantor cabang BNI terdekat," kata Direktur Jaringan dan Layanan BNI Adi Sulistyowati, melalui keterangannya, Rabu (25/3).

Baca Juga: Satu Karyawan BNI Positif Virus Corona

Dia mengatakan, cabang-cabang yang dipilih untuk dialihkan operasionalnya tersebut merupakan outlet yang berlokasi di kampus atau gedung yang penghuninya 100 persen work from home, pasar, mal, bandara, rumah sakit, serta pelabuhan.

"Sementara, info cabang BNI yang beroperasi dapat diakses pada tautan ini https://bni.co.id/id id/beranda/berita/pengumuman/articleid/6721 ,” terangnya.

1. Cabang yang dialihkan sebagian besar menerapkan work from home

IDN Times / Istimewa

2. Ini saran BNI agar nasabah dapat bertransaksi di rumah

IDN Times / Istimewa

Dia menyarankan, agar nasabah segera mengaktifkan layanan e-channel BNI secara maksimal, sehingga dapat tetap bertransaksi meskipun berada di rumah.

Caranya dengan menggunakan BNI Mobile Banking yang dapat melayani banyak transaksi. "BNI call juga siap membantu nasabah selama 24 jam di nomor 1500046," ujarnya.

Baca Juga: Pegawainya Meninggal di Tengah Krisis Virus Corona, BNI Tutup 2 Gedung

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya