TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mantan Menteri ESDM Ignasius Jonan Resmi Jadi Komisaris Unilever 

Selamat, Pak Jonan!

Jakarta, IDN Times - Mantan Menteri ESDM Kabinet Kerja Ignasius Jonan resmi menjadi komisaris PT Unilever Indonesia Tbk. Jonan disahkan sebagai komisaris dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan pada hari ini (RUPST) Unilever, Jumat (24/7/2020).

Selain mengangkat Jonan, rapat juga memutuskan mengangkat Badri Narayanan sebagai Direktur perseroan.

"Dalam RUPST kali ini Perseroan juga mengumumkan pengangkatan direksi
perseroan dan komisaris perseroan," ujar Direktur Unilever Indonesia, Sancoyo Antarikso dalam keterangannya, Jumat (24/7/2020).

Baca Juga: Ignasius Jonan akan Diangkat Jadi Komisaris Unilever Indonesia

1. Dewan komisaris disebut memiliki peran penting

ANTARA FOTO

Sancoyo mengatakan dewan komisaris memainkan peranan yang sangat penting, utamanya agar tetap relevan dan mampu terus jadi yang terdepan di tengah situasi penuh tantangan. Pria yang juga menjabat sekretaris perusahaan itu optimistis Jonan orang yang tepat di posisi tersebut.

"Untuk membawa perseroan untuk semakin memahami pasar nasional, terus bertumbuh semakin kuat, dan membawa dampak positif bagi ekosistem dan lingkungan sekitar," ujarnya. 

Sementara itu, Badri Narayanan diharapkan dapat memperkuat perseroan untuk terus bisa memenangkan pasar di Indonesia karena memiliki pengalaman sangat luas di tingkat global. 

2. Sekilas profil Ignasius Jonan

Mantan Menteri ESDM periode 2017-2019 Ignasius Jonan menunjukkan kegiatan bercocok tanamnya. (Dok. Ignasius Jonan)

Ignasius Jonan, pernah menjadi seorang praktisi manajemen dan keuangan dengan pengalaman yang sangat luas sebagai pemimpin di berbagai lembaga dan institusi berprestasi seperti Citibank, PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia, dan PT Kereta Api Indonesia.

Dia juga berpengalaman dalam bidang pemerintahan sebagai Menteri  Perhubungan periode 2014-2016 dan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral periode 2016- 2019.

Baca Juga: Unilever hingga Buddha Tzu Chi Beri Bantuan untuk Cegah COVID-19

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya