TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Wah Ada Rumah Murah Cicilan Rp900 Ribu, Cocok Nih Buat Millennial! 

Wujudkan impian kamu untuk memiliki hunian murah tahun ini

IDN Times / Auriga Agustina

Jakarta, IDN Times - Memiliki hunian pribadi menjadi impian setiap orang, khususnya para millennials. Bagi kamu yang ingin mewujudkan impian untuk mendapat hunian murah, datang saja ke Properti Expo 2020 yang di gelar oleh PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) di Jakarta Convention Center (JCC).

Salah satu pengembang yang menawarkan hunian murah dalam pameran properti tersebut yakni PT Sinar Graha Agung.

Coorporate Sales Coordinator Perseroan, Steven Wimpy menuturkan salah satu rumah yang ditawarkan untuk generasi millennial, rumah dengan cicilan Rp900 ribu.

"Pangsa pasar kita memang millennial, anak muda-muda yang baru bekerja, baru memiliki pasangan tanpa harus mengontrak," katanya di Jakarta, Minggu (16/2).

Baca Juga: KPR Syariah Makin Diminati Millennial, Mengapa?

1. Free uang muka

Ilustrasi (IDN Times/Arief Rahmat)

Menariknya kata Steven, konsumen tidak perlu membayar uang muka atau down payment (dp), karena selama pameran digelar menjadi salah satu promo yang ditawarkan oleh perseroan.

"DP free. Maksimal sampai bulan Februari, selama (pameran) JCC," ujarnya.

Sebagai informasi, pameran ini akan digelar hingga 23 Februari mendatang.

2. Tenor 20 tahun dengan bunga 8-10 persen

IDN Times / Auriga Agustina

Lebih lanjut, kata Steven rumah tersebut memiliki tenor selama 20 tahun, dengan bunga yang ditawarkan 8-10 persen.

"Harganya Rp198 juta. Tenor sekitar 20 tahun, kalau millennial mengajukannya di umur 25 tahun, di umur 45 tahun dia sudah bisa memiliki rumah pribadi," ujarnya.

Baca Juga: KPR Syariah dan Konvensional, Mana yang Lebih Menguntungkan? 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya