TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Dukung Tiket Pesawat Murah, Pertamina Diskon Harga Avtur Selama Nataru

Diskon 20 persen diberikan oleh Perseroan

Pasokan avtur oleh Pertamina DPPU Satelit di Yogyakarta International Airport, Kulon Progo. IDN Times/Holy Kartika

Jakarta, IDN Times - PT Pertamina (Persero) memberikan diskon harga avtur sebesar 20 persen. Promo ini diberikan guna mendukung keinginan maskapai dalam menyediakan harga tiket pesawat yang terjangkau. 

VP Corporate Communication Pertamina Fajriyah Usman menjelaskan, diskon tersebut berlaku mulai tanggal 9 Desember 2019 hingga 31 Januari 2020. 

Ketentuan ini berlaku di beberapa bandara di wilayah timur Indonesia yang merupakan bandara-bandara transit untuk penerbangan terusan ke daerah yang lebih terpencil lagi, seperti Manado, Ambon, Kupang, dan beberapa bandara transit lainnya. 

"Pemilihan bandara-bandara tersebut berdasarkan pada data peningkatan kebutuhan avtur yang cukup tinggi selama masa liburan natal dan tahun baru. Rata-rata kenaikan konsumsi avtur di bandara tersebut mencapai lebih dari 20 persen," kata Fajriyah dalam keterangan resminya, Senin (9/12). 

Baca Juga: Dirut Pertamina: Harga Avtur di Bandara Cengkareng Paling Murah

1. Dukung sektor transportasi udara menyambut Nataru

Truk Pertamina melakukan pengisian avtur ke pesawat. Dok. PT Pertamina (Persero)

Fajriyah menambahkan, pihaknya menyadari bahwa momen libur natal dan tahun baru ini bakal terjadi lonjakan penumpang di beberapa sektor transportasi, termasuk udara. Oleh karena itu, dukungan melalui avtur diharapkan dapat memudahkan masyarakat yang ingin berpergian dengan pesawat.

"Karena itu kami memberikan diskon harga avtur dengan harapan bisa membantu kelancaran transportasi untuk masyarakat sekaligus mendukung sektor transportasi udara di Indonesia," katanya.

2. Pertamina layani pengisian avtur di 68 titik bandara Indonesia

Pengisian bahan bakar avtur di bandara oleh Pertamina. Dok. PT Pertamina (Persero)

Sebagai informasi, Pertamina melayani pengisian avtur untuk penerbangan di 68 titik bandara Indonesia, termasuk di wilayah timur maupun bandara perintis. Banyaknya titik pengisian juga didukung oleh infrastruktur yang sudah memadai. 

"Dengan kehandalan infrastruktur distribusi kami yang tersebar, Pertamina bisa melayani pengisian avtur bahkan untuk bandara yang berada di lokasi yang sulit terjangkau. Ini adalah bukti komitmen kami untuk melayani masyarakat Indonesia," terangnya.

Baca Juga: Menhub Nilai Pertamina Butuh Pesaing Penyedia Avtur

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya