TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Begini Bentuk Tempat Kerja Masa Depan Setelah COVID-19 Berakhir 

Mungkinkah akan seperti ini nantinya?

Ilustrasi Suasana Ruang Kantor (IDN Times/Besse Fadhilah)

Jakarta, IDN Times - COVID-19 telah banyak membawa perubahan dalam berbagai aspek kehidupan. Mulai dari kehidupan sehari-hari di mana kita mulai terbiasa menggunakan masker sampai peraturan bekerja dari rumah atau work from home (WFH).

Twitter dan Facebook pernah mengumumkan bahwa mereka memberikan kesempatan kepada karyawan untuk bekerja dari rumah secara permanen.

Tetapi tidak semua perusahaan dapat melakukannya. Nah kira-kira begini gambaran kantor setelah COVID-19 berakhir.

1. Penggunaan teknologi augmented reality (VR)

Pihak BBW mempraktikan Buku Ajaib berteknologi Augmented Reality. IDN Times/Surya Aditya

Kini sudah zamannya penggunaan teknologi canggih dalam "menyulap" realitas. Salah satunya penggunaan augmented reality (realitas tertambah). Dilansir dari World Economic Forum,  Facebook telah bereksperimen dengan pengaturan meja futuristik, di mana layar virtual melayang di udara dan orang dapat mengubah ukurannya.

Kepala realitas virtual dan realitas tertambah Facebook, Andrew Bosworth mengatakan mereka ingin meningkatkan pekerjaan jarak jauh dan telah bekerja untuk memungkinkan orang beralih antara dunia nyata dan dunia maya.

Dalam sebuah posting blog, Facebook mengatakan teknologi tersebut adalah bagian dari platform komputasi baru yang akan menggabungkan realitas virtual dan realitas tertambah dengan perangkat baru untuk menciptakan 'ruang kerja tak terbatas' yang memungkinkan rekan kerja untuk berkolaborasi di ruang pertemuan virtual.

2. Pengaturan jarak sosial dan kebersihan meja karyawan

unsplash.com/Tim van der Kuip

Mungkin di kantor kamu sudah banyak yang menerapkan batasan sosial dengan memberikan jarak meja antar karyawan. Jika COVID-19 sudah berakhir, ada kemungkinan aturan ini akan tetap dipertahankan. Tidak hanya jarak, menurut World Economic Forum, kantor bisa saja kembali dengan desain lama dengan sekat antar meja karyawannya.

Selain itu kebersihan meja akan mendapat perhatian khusus agar selalu bersih. Di kantor Cushman & Wakefield misalnya, karyawan diminta untuk mengambil tatakan kertas untuk meja mereka. Selesai kerja, kertas akan dibuang untuk meminimalisasi penyebaran COVID-19 di meja kantor.

Baca Juga: Pemprov DKI Bentuk Tim Gabungan untuk Awasi Pekerja di Kantor

3. Lebih banyak tanda dan udara segar

Ilustrasi kantor. unsplash.com/Adolfo Felix

Kamu nantinya mungki akan mendapati ada lebih banyak tanda dari lobi, lift, koridor hingga meja kantor. Misalnya, tanda yang mengarahkan untuk karyawan berjalan di satu sisi atau satu arah. Kamu juga mungkin akan menemukan tanda berisi imbauan untuk menjaga kebersihan kantor, memakai masker hingga mencuci tangan.

Kantor juga akan membuat ventilasi menjadi lebih baik dengan membuka banyak jendela. Dan udara yang difilter adalah satu-satunya pilihan.

Baca Juga: Deutsche Bank di AS Izinkan Pegawai Kerja dari Rumah hingga Juli 2021 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya