TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

33 Ribu Pekerja Migran Sudah Pulang ke Tanah Air, Perlu Bantuan Khusus

Para pekerja migran pulang ke Indonesia akibat virus corona

Dok.IDN Times/istimewa

Jakarta, IDN Times - Pemerintah dinilai perlu memikirkan skema bantuan khusus untuk para pekerja migran yang baru kembali ke Tanah Air. Hingga saat ini, para pekerja migran belum dimasukkan ke dalam daftar penerima kartu Pra Kerja yang disiapkan untuk membantu pihak-pihak yang kehilangan pekerjaan akibat pandemi virus corona COVID-19.

“Pekerja migran yang baru kembali ke Tanah Air ini termasuk golongan yang rentan, baik secara kesehatan maupun keuangan. Mereka perlu mendapatkan penanganan secara kesehatan untuk memastikan status kesehatannya dan juga secara finansial, supaya mereka tetap bisa berdaya secara ekonomi,” jelas peneliti Center for Indonesian Policy Studies (CIPS) Pingkan Audrine Kosijungan, dalam keterangannya, Selasa (7/4).

Baca Juga: Wabah COVID-19 Merajalela, Singapura Isolasi 20.000 Pekerja Migran

1. Arus balik pekerja migran diproyeksikan mencapai 37.000 orang

Dok.IDN Times/istimewa

Berdasarkan data Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), terdapat arus balik pekerja migran yang berasal dari 85 negara penempatan, yang jumlahnya mencapai 33.503 orang per 29 Maret 2020. Mereka kembali tanpa pekerjaan dan pendapatan.

"Angka ini diproyeksikan akan mencapai lebih dari 37.000 dengan memperhitungkan data pekerja migran yang akan habis masa kontrak kerjanya dalam waktu dekat," ungkapnya.

2. Kembalinya para pekerja migran memengaruhi nilai remitansi untuk Indonesia

ilustrasi rupiah (IDN Times/Ita Malau)

Meningkatnya jumlah negara yang terjangkit COVID-19 juga berimbas pada keberlanjutan hidup para pekerja migran Indonesia (PMI) di negara-negara penempatan. Secara bergelombang, mereka kembali ke Indonesia imbas pemberlakuan karantina oleh negara tempat mereka bekerja. Dari pantauan yang ada per 1 April 2020, sejumlah negara tujuan penempatan PMI telah menerapkan lockdown sebagai upaya pencegahan COVID-19.

Pingkan mengatakan, kembalinya para pekerja migran ke Tanah Air dipastikan akan memengaruhi nilai remitansi yang akan diterima oleh Indonesia. Lima negara tujuan kerja para pekerja migran dengan jumlah remitansi terbesar di tahun 2019 yaitu Arab Saudi dengan US$3.803 juta, Malaysia dengan US$3.252 juta, Taiwan dengan US$1.574 juta, Hong Kong US$1.229 juta, dan Singapura US$355 juta.

"Kebijakan lockdown yang diberlakukan oleh negara-negara tersebut, sudah tentu membawa dampak yang signifikan bagi situasi ekonomi mereka dan juga para pekerja migran Indonesia yang dipulangkan," kata Pingkan.

Baca Juga: Pasien Positif Virus Corona di Riau Bertambah Jadi 12 Orang

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya