TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Gojek Bidik Three Zeros pada 2030

Three Zeros: Zero Emissions, Zero Waste dan Zero Barriers 

Komisaris Utama Gojek Garibaldi Thohir (kanan) dan Chief Operations Officer Gojek Hans Patuwo (kiri) menyambut kedatangan impor masker untuk disediakan kepada para mitra driver dan tenaga medis Indonesia di Bandara Soekarno Hatta, Jakarta (1/4). (Dok.Gojek)

Jakarta, IDN Times - PT Aplikasi Karya Anak Bangsa (Gojek) mengumumkan komitmen Three Zeros: Zero Emissions, Zero Waste dan Zero Barriers. Ketiganya akan dicapai pada 2030.

"Ini adalah bagian dari misi sustainability perusahaan dalam menciptakan dampak positif dan memberikan manfaat jangka panjang bagi manusia dan bumi," kata Co-CEO Gojek Kevin Aluwi dalam konferensi pers virtual, Jumat (30/4/2021).

Baca Juga: Bos Gojek Akui Terlalu Naif Mengira Gojek Bisa Tetap Terus Tumbuh

Baca Juga: 5 Tips Mudah Memulai Gaya Hidup Zero Waste

1. Three Zeros fokus pada isu sosial dan lingkungan

Ilustrasi Logo Gojek (ANTARA/Dian Hadiyatna)

Kevin menjelaskan, Three Zeros didasari oleh tiga pilar strategis. Di antaranya pelestarian lingkungan (GoGreener) untuk memastikan pencapaian Zero Emissions dan Zero Waste, pertumbuhan sosial ekonomi (GoForward), serta kesetaraan dan keberagaman (GoTogether) untuk memastikan pencapaian Zero Barriers.

"Tiga pilar tersebut fokus pada isu-isu lingkungan dan sosial yang paling mendesak sekaligus memberikan dampak paling signifikan bagi seluruh pemangku kepentingan," kata dia.

2. Sustainability report Gojek menggunakan indikator ESG

Gojek meluncurkan 12 program kesejahteraan mitra driver. (Dok.Gojek)

Komitmen tersebut, lanjut Kevin, dicanangkan dalam laporan berkelanjutan (sustainability report). Sustainability report Gojek memaparkan berbagai pencapaian dan langkah ke depan perusahaan untuk mengimplementasikan praktik-praktis bisnis dengan memperhatikan aspek lingkungan, sosial, dan tata kelola (ESG).

"Laporan sustainability Gojek dengan indikator ESG ini telah melalui proses assurance oleh PricewaterhouseCoopers (PwC)," jelasnya.

Baca Juga: Gojek dan Telkom-ITDRI Luncurkan Muda Maju Bersama 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya