TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tiongkok Bakal Izinkan Turis Asing Gunakan Yuan Digital

Tiongkok telah mengembangkan versi digital yuan sejak 2014

Bank of China (Wikimedia/By Max12Max - Own work, CC BY-SA 4.0, https://commons.wikimedia.org)

Jakarta, IDN Times – Pemerintah Tiongkok terus membuat kemajuan dalam sektor keuangan negara. Dalam sebuah makalah yang diterbitkan pada Jumat (16/7/2021), bank sentral negara itu People's Bank of China (PBoC) mengatakan akan memungkinkan turis asing yang berkunjung untuk menggunakan yuan digital yang dikembangkan pemerintah tanpa rekening bank lokal.

Hal ini merupakan kabar baik bagi para wisatawan mengingat hal itu akan memudahkan mereka dalam bertransaksi di Tiongkok, di mana pembayaran seluler telah berkembang pesat dalam beberapa tahun terakhir.

Di sisi lain, para pedagang kini lebih memilih untuk tidak menerima uang tunai, dan penggunaan kartu kredit di Tiongkok juga tidak memiliki aturan yang sama seperti di negara lain.

Baca Juga: Uang Digital Lagi Tren, Bank Indonesia Mau Ikut Bikin?

1. Wartawan asing sudah bisa menggunakan yuan digital

Seorang pria membawa bendera China dari sebuah rumah di seberang Konsulat Jenderal Amerika Serikat di Chengdu, Provinsi Sichuan, China, Minggu (26/7/2020). (ANTARA FOTO/REUTERS/Thomas Peter)

Meski merupakan kemajuan yang besar, belum jelas kapan fitur yuan digital tanpa bank akan tersedia.

Namun, CNBC melaporkan bahwa seorang reporter asing sudah dapat mengakses yuan digital melalui rekening bank domestiknya.

Baca Juga: Kenali 8 Perbedaan Bank Syariah dan Bank Konvensional Ini

2. Upaya PBoC kembangkan yuan digital

Ilustrasi Suasana Mal di Tiongkok (IDN Times/Dwifantya Aquina)

People's Bank of China telah bekerja mengembangkan versi digital yuan, yang dikenal sebagai e-CNY, sejak 2014.

Pada Jumat, PBoC merilis sebuah makalah dalam bahasa Inggris dan Tiongkok, tentang kemajuan penelitian itu.

“Penduduk asing yang bepergian sementara di China dapat membuka dompet e-CNY untuk memenuhi kebutuhan pembayaran harian tanpa membuka rekening bank domestik,” kata laporan itu.

Baca Juga: BUMN Bakal Ikutan Garap Ekosistem Mata Uang Digital RI

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya