TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mulai 25 Mei 2023, Beli Solar Subsidi di Jakarta Wajib Terdaftar

Berlaku juga di Bogor dan Depok

Ilustrasi - SPBU Pertamina (IDN Times/Ridwan Aji Pitoko)

Jakarta, IDN Times - PT Pertamina (Persero) telah menjalankan skema full registran untuk pembelian solar bersubsidi di wilayah Jakarta, Bogor, dan Depok (Jabode) di delapan kabupaten/kota per 25 Mei 2023.

Penerapan skema full registran di delapan wilayah kabupaten/kota Jabode dilakukan di Jakarta Pusat, Jakarta Utara, Jakarta Timur, Jakarta Selatan, Jakarta Barat, Kota dan Kabupaten Bogor serta Kota Depok.

"Sementara untuk wilayah Kabupaten Kepulauan Seribu, penerapan skema full registran ini baru dimulai tanggal 8 Juni 2023," kata Pjs Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat, Joevan Yudha Achmad dalam keterangan resmi kepada IDN Times, Selasa (30/5/2023).

Baca Juga: Daftar 13 Wilayah yang Dibatasi Beli Solar Bersubsidi, Ada Daerahmu?

1. Telah terjadi 249 ribu lebih transaksi

Konsumen melakukan transaksi nontunai menggunakan MyPertamina saat mengisi BBM di SPBU. (Dok. Pertamina.

Berdasarkan data yang dikumpulkan Pertamina, transaksi solar bersubsidi di lima kota Provinsi DKI Jakarta, Kota dan Kabupaten Bogor, serta Kota Depok telah tembus lebih dari 249 ribu.

"Data penjualan penerapan Skema Full Registran yang dikumpulkan dari 5 kota di Provinsi DKI Jakarta, Kota dan Kabupaten Bogor serta Kota Depok, transaksi pembelian solar subsidi di periode 4 hari terakhir, yaitu tanggal 25-28 Mei 2023 telah mencapai 100 persen atau 249.439 transaksi," ujar Joevan.

2. Masyarakat diimbau melakukan registrasi

PT Pertamina Patra Niaga membuka pendaftaran kendaraan dan identitasnya di website MyPertamina per 1 Juli 2022. (Dok. Pertamina)

Joevan pun menambahkan, bagi masyarakat yang belum melakukan registrasi Subsidi Tepat, diharapkan dapat segera mendaftarkan kendaraannya.

Hal itu lantaran Pertamina telah menerapkan skema full registran dan full QR untuk pembelian BBM Subsidi jenis solar di seluruh wilayah Regional Jawa Bagian Barat, seperti Provinsi Banten, DKI Jakarta dan Jawa Barat.

"Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat menyampaikan apresiasi kepada masyarakat yang telah mendukung Program Subsidi Tepat dan mendorong masyarakat yang belum untuk segera mendaftarkan melalui website subsiditepat.mypertamina.id atau mendatangi langsung booth Pendaftaran Subsidi Tepat yang disediakan di beberapa SPBU terpilih," beber Joevan.

Baca Juga: Mulai 18 Mei 2023, Beli Solar Subsidi di Jateng Wajib Pakai QR Code

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya