TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

E-Commerce China JD Raup Total Penjualan Rp287 Triliun di Singles Day

Penjualan Rp287 triliun diperoleh dalam kurun 11 hari

(Penghitungan penjualan pada hari Singles Day untuk e-commerce JD.com) ANTARA FOTO/Ida Nurcahyani

Jakarta, IDN Times - Siapa bilang menjadi jomblo itu menyedihkan? Bukti dengan berbelanja, maka itu diharapkan ampuh untuk mengusir rasa sepi. Kira-kira itu salah satu pesan yang ingin disampaikan di Singles Day di Tiongkok. Di hari itu, anak-anak muda Tiongkok menyatakan mereka bangga menjadi seorang lajang. 

Kegiatan yang bermula dari anti terhadap perayaan Valentine di Universitas Nanjiang itu justru dimanfaatkan oleh pelaku retail dan industri digital untuk membuat perayaan tersebut menjadi hari berbelanja. Salah satu e-commerce yang turut berpartisipasi di Singles Day adalah JD.com. 

Sebagai salah satu e-commerce di Tiongkok, mereka berhasil membukukan angka penjualan mencapai 136.438.057.901 Yuan atau setara Rp287 triliun. Data yang dikutip dari Antara, angka tersebut dibukukan dalam penjualan yang berlangsung pada periode 1-11 November. Ini merupakan suatu prestasi yang luar biasa bagi JD.com. JD juga mengklaim penjualannya melonjak hingga 330 persen di setengah jam pertama transaksi dibuka. 

Lalu, bagaimana dengan penjualan yang dilakukan oleh e-commerce lainnya?

Baca Juga: Jack Ma dan Alibaba, Akses Indonesia Pasarkan Produk di Pasar China

1. Alibaba mengklaim meraup 69 miliar Yuan atau setara Rp145 triliun pada satu jam pertama

Jack Ma ( ANTARA FOTO/INASGOC/Wahyudin)

Sementara, kompetitor JD.com, Alibaba membukukan nilai transaksi yang juga tidak kalah luar biasa yakni 69 miliar yuan atau setara Rp145 triliun hanya pada jam pertamanya saja. Warga Tiongkok antusias berbelanja karena beragam produk yang di tawarkan di TMall menjadi sangat murah. 

Produk-produk keluaran perusahaan ternama seperti Apple, Xiaomi dan Dyson tampak menjadi salah satu barang yang diburu oleh para konsumen. Warga kemudian berbelanja dengan platform Alipay sejak menit pertama. Hasilnya, dalam waktu 1 menit dan 25 detik Gross Merchandise Value (GMV) menyentuh angka US$1 miliar. Keren!

2. Rekor baru penjualan di perusahaan Alibaba tercipta saat Singles Day

wsj.com

Setelah mencetak rekor di jam pertama pembukaan penjualannya, maka sudah jelas Alibaba menciptakan rekor selama perayaan Singles Day. Laman USA Today mencatat Alibab berhasil membukukan penjualan mencapai US$30,8 miliar atau setara Rp445 triliun. Angka itu mengalahkan total penjualan tahun lalu yang mencapai US$25,3 miliar. 

Baca Juga: Wow! Alibaba Raup Rp146 Triliun dalam Satu Jam Pertama 11.11 Festival

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya