TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Banpres Rp1,2 Juta buat UMKM Bakal Cair Juli-September

Jumlah penerima ditambah 3 juta

Ilustrasi Uang. (IDN Times/Aditya Pratama)

Jakarta, IDN Times - Bantuan Presiden (Banpres) Produktif dalam bentuk Bantuan Langsung Tunai (BLT) senilai Rp1,2 juta akan disalurkan di Juli ini sampai September 2021.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan banpres itu dibagikan untuk 3 juta penerima baru, alias yang belum pernah menerima BLT tersebut sebelumnya.

"Akan ditambahkan Rp3,6 triliun kepada 3 juta penerima di bulan Juli sampai September," kata Airlangga dalam Investor Daily Summit 2021 yang digelar virtual, Selasa (13/7/2021).

Baca Juga: PPKM Darurat, 3 Juta Pengusaha Kecil Bakal Dapat BLT Rp1,2 Juta

1. Banpres telah disalurkan kepada 9,8 juta pelaku usaha mikro

Penerima Banpres Produktif mengantre masuk ke Istana Kepresidenan Yogyakarta. IDN Times/Tunggul Damarjati

Penyaluran Banpres Produktif tahap pertama sudah diselesaikan oleh pemerintah melalui Kementerian Koperasi dan UKM. Pada tahap pertama, banpres itu disalurkan untuk 9,8 juta pelaku usaha mikro yang selesai pada Juni lalu.

"BPUM sampai bulan Juni sudah disalurkan kepada 9,8 juta pelaku usaha mikro dengan total Rp11,76 triliun," ujar Airlangga.

Baca Juga: Begini Cara Mengecek Banpres Rp1,2 Juta untuk UMKM, Apakah Kamu Dapat?

2. Cara mengetahui penerima BLT Rp1,2 juta

Tangkapan layar Banpres via BRI/ tangkapan layar

Untuk mengetahui penerima BLT Rp1,2 juta tersebut, masyarakat bisa memeriksanya melalui situs https://eform.bri.co.id/bpum untuk nasabah BRI dan https://banpresbpum.id/ untuk nasabah BNI.

Untuk nasabah BRI, masuk pada tautan eform.bri.co.id dengan tahap-tahap sebagai berikut:

- Pilih cek BPUM untuk mengetahui kepesertaan penerima Program Banpres
- Masukan nomor Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Masukan Kode Verifikasi
- Kemudian, Klik Proses Inquiry maka akan muncul keterangan Nomor e-KTP Anda terdaftar atau tidak terdaftar sebagai penerima BPUM.

Adapun tahap-tahap untuk nasabah BNI, sebagai berikut:

- Login pada tautan http://banpresbpum.id
- Masukan Nomor KTP
- Klik Cari maka akan muncul keterangan bahwa Anda terdaftar atau tidak terdaftar sebagai penerima BPUM.

Baca Juga: Begini Cara Mengecek Banpres Rp1,2 Juta untuk UMKM, Apakah Kamu Dapat?

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya