TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tak Berhenti Merugi, Toko Buku Gunung Agung Bakal Tutup Seluruh Gerai

Penutupan seluruh gerai dilakukan sampai akhir 2023

Gerai Toko Buku Gunung Agung di Tangerang City Mal. (Instagram @gunungagung)

Jakarta, IDN Times - Pengelola Toko Buku Gunung Agung, yakni PT GA Tiga Belas akan menutup seluruh gerai toko buku tersebut secara bertahap hingga akhir 2023 ini. Penutupan dilakukan karena perusahaan tak bisa lagi menanggung rugi dari toko buku gunung tersebut.

"Keputusan ini harus kami ambil karena kami tidak dapat bertahan dengan tambahan kerugian operasional per bulannya yang semakin besar," bunyi keterangan resmi Direksi PT GA Tiga Belas yang dikutip Minggu, (21/5/2023).

Baca Juga: Menilik Sejarah Tupperware yang Kini Terancam Bangkrut

Baca Juga: Badai PHK Terus Berlanjut, Giliran OYO Umumkan PHK 600 Karyawan

1. Gerai Toko Gunung Agung sudah ditutup bertahap sejak 2020

Gerai Toko Buku Gunung Agung di mal Margo City, Depok, Jawa Barat. (Instagram/@gunungagung)

Manajemen mengatakan, penutupan gerai Toko Gunung Agung telah dilakukan sebelumnya pada tahun 2020, kemudian dilanjutkan tahun ini.

"PT GA Tiga Belas atau Toko Buku Gunung Agung sejak era pandemi COVID-19, pada tahun 2020, memang telah melakukan langkah efisiensi dengan menutup beberapa toko/outlet yang tersebar di beberapa kota seperti Surabaya, Semarang, Gresik, Magelang, Bogor, Bekasi dan Jakarta," tulis manajemen.

Bahkan, manajemen mengatakan telah melakukan efisiensi sejak tahun 2013, demi mempertahankan kelangsungan usaha. Namun, kerugian usaha terus meningkat, yang tak diiringi dengan pertumbuhan penjualan. Apalagi, ada pandemik COVID-19 yang makin menekan bisnis perusahaan.

Baca Juga: Gelombang PHK Berlanjut, Disney Sudah Pecat 4 Ribu Karyawan

2. Toko Gunung Agung lakukan PHK massal

Gerai Toko Buku Gunung Agung. (Instagram @gunungagung)

Sebelumnya, Presiden Asosiasi Serikat Pekerja Indonesia (ASPEK Indonesia), Mirah Sumirat mengatakan PT GA Tiga Belas telah melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) massal kepada 220 pekerja secara sepihak.

ASPEK juga memprediksi, jumlah pekerja Toko Buku Gunung Agung yang di-PHK akan bertambah menjadi 350 pekerja tahun ini, mengikuti penutupan seluruh gerai yang akan dilakukan hingga akhir 2023.

"Ironisnya para pekerja yang di-PHK tersebut, tidak mendapatkan hak-hak sesuai ketentuan perundangan yang berlaku, karena hanya diberikan kompensasi sebesar 1 bulan gaji," kata Mirah dikutip dari keterangan resmi.

ASPEK juga menyatakan, manajemen Toko Buku Gunung Agung telah mempekerjakan pekerja kontrak yang tidak sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku. "Pekerja dikontrak berulang-ulang, dengan masa kerja yang terus-menerus," tulis pernyataan ASPEK.

Untuk itu, ASPEK telah mengirimkan surat permohonan audiensi kepada direksi PT GA Tiga Belas untuk menindaklanjuti laporan dan mencari solusi terbaik bagi para pihak. Namun, ASPEK menyatakan manajemen menolak dengan alasan tidak memiliki hubungan hukum dengan ASPEK dan menyatakan bahwa permasalahan yang terjadi adalah permasalahan internal perusahaan.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya