TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Negara Terkaya di Asia, Sumber Kekayaan Melimpah

2 dari 5 negara terkaya di Asia berasal dari Asia Tenggara

Singapura (unsplash.com/Jiachen Lin)

Jika berbicara tentang negara terkaya di dunia, mungkin akan merujuk pada Amerika Serikat. Tetapi kalau ngomongin negara terkaya di Asia, kira-kira negara apa saja ya yang masuk di dalamnya?

Untuk mengetahui negara apa saja yang memiliki kekayaan terbesar di Asia, kita bisa melihat produk domestik bruto (PDB) per kapita di sebuah negara. PDB per kapita adalah jumlah pendapatan rata-rata penduduk di negara tersebut. Biasanya digunakan untuk mengukur pertumbuhan ekonomi negara.

Nah, berikut ini adalah daftar 5 negara terkaya di Asia berdasarkan jumlah PDB per kapita. Simak yuk!

Baca Juga: Raja Minyak Geser Taipan Pupuk Jadi Orang Terkaya di Rusia 2024

1. Singapura

Ilustrasi Singapura (unsplash.com/hanzlog)

Secara mengejutkan, ternyata salah satu negara di Asia Tenggara menjadi negara terkaya se-Asia, yaitu Singapura. Melansir World Population Review, Singapura menjadi negara terkaya di Asia dengan PDB per kapita sebesar USD 107 ribu.

Singapura menjadi salah satu negara yang paling ramah untuk berbisnis di dunia. Banyak investor tertarik untuk menanamkan modalnya di sana karena iklim investasinya sangat kondusif.

2. Qatar

potret kota Doha, Qatar (unsplash.com/masarathalkhaili)

Qatar menjadi negara terkaya kedua di Asia setelah Singapura. Sumber kekayaan Qatar umumnya berasal dari sumber daya minyak, gas, dan petrokimia yang melimpah. Berbanding terbalik dengan jumlah penduduknya yang cuma 2,8 juta jiwa.

Oleh sebab itu, PDB per kapita Qatar mencapai USD 100 ribu. Pembangunan berbagai infrastruktur modern juga membuat Qatar menjadi negara terkaya selama 20 tahun.

Baca Juga: 3 Perempuan Terkaya di Indonesia 2024, Ini Profilnya

3. Uni Emirat Arab

Suasana di salah satu gedung tinggi yang ada di Uni Emirat Arab. (Pixabay.com/kamzyw)

Negara terkaya di Asia berikutnya adalah Uni Emirat Arab. Negara ini memiliki besaran PDB per kapita yaitu sekitar USD 74 ribu.

Kekayaan negara ini tentu berasal dari jumlah cadangan minyak yang melimpah. Padahal, sebelum tahun 1950-an, negara ini mengandalkan sektor pertanian, perikanan, dan mutiara sebagai sumber perekonomian negara.

Di samping itu, Uni Emirat Arab juga mengandalkan sektor hidrokarbon tradisional, perdagangan, keuangan, konstruksi, hingga pariwisata sebagai industri utama negara.

4. Macau

Kawasan perjudian di Macau, China. (unsplash.com/drown_in_city)

Macau masih termasuk sebagai negara di dalam wilayah administrasi khusus China. Nama resmi Macau sebenarnya adalah Macao Special Administrative Region of the People's Republic of China. Cukup panjang, bukan?

Negara yang dijuluki sebagai Las Vegas-nya Asia ini memiliki jumlah PDB per kapita mencapai USD 64 ribu. Kekayaan negara ini secara umum berasal dari pariwisata, seperti perjudian dan ekspor pakaian jadi.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya