7 Rahasia Sukses Ruangguru, Alternatif Millennials Bisa Belajar Asyik

Bisnis yang dimotori anak muda, bisa jadi inspirasimu nih!

Ngomongin bisnis anak muda yang sedang jadi trending saat ini, sepertinya kita gak bisa melewatkan nama Ruangguru. Perusahaan yang menghadirkan inovasi belajar dengan mengandalkan teknologi ini seketika jadi primadona di kalangan millennials. Gimana enggak, Ruangguru mampu membuat gadget anak-anak sekarang berubah jadi media belajar yang menyenangkan. 

“Ruangguru sekarang telah digunakan kurang lebih 9 juta user,” ujar Co-Founder dan CEO Ruangguru, Belva Devara, saat ditemui IDN Times di XXI Epicentrum, kemarin, (22/7).

Sejak didirikan para 2014 silam, Ruangguru jadi salah satu startup dalam negeri yang berkembang cukup pesat. Gak butuh waktu lama bagi Belva dan Iman Usman cs untuk mengenalkan produk mereka dan mendapat kepercayaan pasar.

Sayang banget kalau kamu melewatkan untuk mengenal perusahaan satu ini. Dua anak muda ini berhasil membawa inovasinya meraih beberapa penghargaan bergengsi dari kancah nasional hingga internasional. Di antaranya seperti Best Social Enterpreneur for Tech Star Up dari Rice Bowl Start dan Inovation Forum 2015 dari UNICEF Youth Innovation Forum 2015.

Melihat kesuksesannya, kamu pasti kepo dong rahasia mereka bisa sesukses sekarang? Nah, teman-teman millennials, IDN Times akan menjawab rasa penasaranmu nih. Berikut ini 7 rahasia di balik pencapaian Ruangguru.

1. Harus punya misi yang jelas sejak awal

7 Rahasia Sukses Ruangguru, Alternatif Millennials Bisa Belajar Asyikinstagram.com/belvadevara

“Jadi menurut kita sih yang penting itu melakukan sesuatu, karena kita memiliki misi yang jelas. Kita tuh di Ruangguru bukan cuma perkara bisnis, tapi punya misi sosial juga,” kata Belva.

Keinginan untuk memperbaiki kondisi pendidikan Indonesia jadi semangat yang selalu menggerakkan Ruangguru. Lebih dari sekedar nilai bisnis, Ruangguru membantu memudahkan akses pendidikan dan meningkatkan kualitas guru. Wah, bisa kamu tiru nih untuk memulai bisnismu sendiri.

2. Perencanaan dan eksekusi yang matang

7 Rahasia Sukses Ruangguru, Alternatif Millennials Bisa Belajar Asyikinstagram.com/ruangguru

Ide cermerlang akan berakhir sia-sia kalau gak dibarengi dengan rencana dan realisasi yang baik. Hal itu sangat dirasakan Belva sebagai salah satu penggagas Ruangguru. “Rencana Ruangguru ini sebenarnya sudah lama, tapi kami baru membuatnya 2014, kami melalui riset dan pertimbangan yang matang.”

3. Menjawab permasalahan sosial yang ada

7 Rahasia Sukses Ruangguru, Alternatif Millennials Bisa Belajar AsyikIDN Times/Rosita A

Belva pun sempat menjelaskan bahwa permasalahan pendidikan jadi suatu hal yang sangat dekat dengan dia dan Iman. Hal itulah yang melatarbelakangi keduanya untuk mengembangkan Ruangguru sepulang dari menyelesaikan pendidikannya di Negeri Paman Sam.

“Masalah terdekat yang ada di sekitar kami ya pendidikan. Kita ingin memajukan pendidikan dan salah satu cara terbaiknya melalui teknologi. Itu yang ingin kita pegang teguh,” tuturnya.

4. Memahami kondisi pasar dengan pasti

7 Rahasia Sukses Ruangguru, Alternatif Millennials Bisa Belajar AsyikIDN Times/Rosita A

Belva menceritakan, pasar mereka memang millennials. Walau sebenarnya memasarkan ke millennials juga susah, tapi mereka harus melakukan pendekatan sesuai dunianya. "Misalnya menggaet YouTuber atau artis berprestasi, seperti Iqbaal dan Nichol," kata Belva.

Yups, perkembangan dunia anak zaman now memang begitu cepat. Hal ini dapat dilihat dengan tingginya kemampuan anak muda dalam menggunakan media sosial maupun perangkat teknologi. Tentu saja ini jadi tantangan yang berhasil diatasi Ruangguru.

Pendekatan metode mengajar dengan video kreatif yang dilengkapi animasi serta infografis jadi sesuatu yang menarik dan berbeda dengan metode pengajaran konvensional. Memahami penggunanya adalah keunggulan utama yang patut dicontoh dari Ruangguru.

Baca juga: Bagi Pemula, 5 Tips Ini Bakal Membuatmu Sukses dalam Bisnis Fashion

5. Terbuka untuk menjalin kerja sama dengan setiap pihak

7 Rahasia Sukses Ruangguru, Alternatif Millennials Bisa Belajar AsyikIDN Times/Rosita A

Selanjutnya yang gak kalah menarik adalah karakter terbuka untuk kerjasama dengan berbagai pihak yang ditawarkan Ruangguru sejak awal berdiri. Seperti yang baru-baru ini dirilis, yakni “Hidup Sehat, Yuk!".

Ruangguru berkolaborasi dengan Indofood dan FKM-UI membuat kampanye untuk mengajak anak muda memahami pola hidup sehat sejak dini. Menggaet perusahaan yang bergerak di bidang industri makanan dan civitas akademika menjadikan kampanye positif ini makin menarik minat anak muda. 

“Ide ini sebenarnya sudah ada sejak lama. Kami memang sangat tertarik menjalin kerja sama ini bersama Ruangguru yang selalu berhasil menampilkan konten cerdas dengan cara yang kreatif dan diminati anak muda Indonesia,” ujar Direktur Indofood, Axton Salim, saat menyampaikan sambutannya di peluncuran “Hidup Sehat, Yuk!"

6. Menemukan tim yang kuat

7 Rahasia Sukses Ruangguru, Alternatif Millennials Bisa Belajar Asyikinstagram.com/ruangguru

“Tanpa menemukan tim yang kuat seperti sekarang, ide yang gue gagas sama Iman gak ada apa-apanya, tim terbaik di Ruangguru ini juga jadi salah satu faktor,” ucap Belva sembari menunjuk beberapa rekannya. 

Menemukan tim yang kuat jadi roda penggerak kesuksesan utama Ruangguru. Bekerja asyik dengan tujuan yang sama, memajukan pendidikan di Indonesia, jadi pegangan setiap anggota tim.

7. Selalu menghadirkan inovasi unik

7 Rahasia Sukses Ruangguru, Alternatif Millennials Bisa Belajar AsyikIDN Times/Rosita A

“Kita gak pernah cepat puas dengan apa yang ada sekarang, gue dan tim akan terus mencoba menghadirkan yang terbaik,” ujar Belva.

Inovasi adalah kekuatan utama untuk setiap startup dalam menghadapi persaingan pasar. Bahkan perusahaan mutinasional sekali pun harus mampu berinovasi secara kontinyu, jika ingin mempertahan hal yang telah diraih.

Nah, itu tadi tujuh trik sukses yang bisa kamu tiru, Guys. Jadi kapan nih memulai bisnismu sendiri?

Baca juga: 9 Ide Bisnis yang Layak Dicoba biar Gak Suram Saat Tanggal Tua

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya