[BREAKING] Tiba di Kementerian BUMN, Ahok Terima SK Komut Pertamina

Hari pertamina Ahok di Pertamina

Jakarta,IDN Times - PT Pertamina hari ini menggelar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) di Kementerian Badan Usaha Milik Negara. Salah satu agenda RUPS hari ini, mengangkat Ahok sebagai Komisaris Utama BUMN. Berdasarkan pantauan IDN Times, Ahok tiba di Kementerian BUMN sekitar pukul 9.20 WIB.

"(Penyerahan Surat Keputusan/SK) hari ini, hari ini. Jadi saya diminta datang untuk terima SK. Untuk selanjutnya saya gak tahu," kata Ahok di Kementerian BUMN, Jakarta Pusat, Senin (25/11).

Sebelumnya, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengatakan Basuki Tjahaja alasan terpilihnya Ahok menjadi Komisaris Utama Pertamina ialah untuk tercapainya pengurangan impor migas. Sosok Ahok dinilai Kementerian BUMN dibutuhkan di dalam upaya itu.

"Mengurangi impor migas harus tercapai, ya bukan berarti anti impor tapi mengurangi, proses-proses pembangunan refinery ini amat sangat berat, jadi saya perlu teamwork yang besar tidak bisa dirut saja," ujar Erick.

Selain itu, Budi Gunadi Sadikin juga akan diangkat sebagai Wakil Komisaris Utama Pertamina mendampingi Ahok. Budi saat ini juga menjabat sebagai Wakil Menteri BUMN.

Pertamina juga mengangkat dewan direksi baru, yaitu Direktur Utama Telkomsel Emma Sri Martini yang diangkat menjadi Direktur Keuangan Pertamina.

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya