Pada 2025, harga emas terus mencetak rekor tertinggi sepanjang sejarah. Berdasarkan data dari logammulia.com, harga emas Antam berada di level Rp2.485.000/gram per 17 Oktober 2025. Hal ini membuat beberapa pihak mulai mempertimbangkan untuk berinvestasi pada logam mulia lainnya, yakni perak.
Meski sering dianggap memiliki nilai yang lebih rendah dibanding emas, perak masih tergolong sebagai logam mulia yang bisa menjadi instrumen investasi atau safe haven. Beberapa pihak menganggap perak memiliki persentase kenaikan yang lebih tinggi dan kebutuhan industri akan logam ini diprediksi bisa terus meningkat.
Selain itu, harga perak juga jauh lebih murah daripada emas. Berapa harga perak 1 gram? Berikut kisaran harganya di Indonesia dan penjelasan tentang peluang investasi perak pada 2025.