Moodah Ikut Dukung Program UMKM Naik Kelas Bersama KADIN Indonesia 

UMKM Indonesia siap “Naik Kelas” dengan dukungan Moodah

Jakarta, IDN Times - PT. Solusi Moodah Indonesia atau Moodah.id sebuah perusahaan yang menyediakan solusi untuk sistem inventory management yang terintegrasi untuk mengoptimalkan proses bisnis ikut mendukung program UMKM Naik Kelas Bersama dengan KADIN Indonesia (Kamar Dagang dan Industri Indonesia), terbukti dengan ditandatanganinya nota kesepahaman (MoU) bersama dengan KADIN Indonesia untuk ikut mengembangkan level kompetisi UMKM yang ada di Indonesia. Penandatanganan MoU tersebut dilakukan oleh Ketua Umum KADIN Indonesia, Eddy Ganefo dan Arini Astari Direktur Utama dari Moodah.id Rabu (15/01).

1. Target pengembangan akan dilakukan untuk 20 ribu UMKM selama tahun 2020

Moodah Ikut Dukung Program UMKM Naik Kelas Bersama KADIN Indonesia Youtube.com/KADINTV Indonesia

Penandatangan MoU yang dilakukan di kantor Kamar Dagang dan Industri Indonesia di Jakarta Pusat tersebut disaksikan langsung oleh Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia bidang Pertanian dan Agro Dr. Benny Pasaribu dan Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia bidang UMKM Drs. Yockie M Hutagalung MM. Kerja sama ini dilakukan untuk pengembangan sekitar 20 ribu UMKM selama tahun 2020. Program UMKM Naik Kelas memang dirancang untuk membantu para pelaku usaha mikro kecil dan menengah. Pasalnya, selama 10 tahun terakhir ini pelaku usaha mikro dinilai tidak mengalami peningkatan usaha yang signifikan karena masih didominasi oleh para pengusaha makro. 

2. Program UMKM “Naik Kelas” diharapkan meningkatkan sisi omset maupun aset

Moodah Ikut Dukung Program UMKM Naik Kelas Bersama KADIN Indonesia Youtube.com/KADINTV Indonesia

Program UMKM Naik Kelas ini diharapkan bisa menjadi solusi untuk proses permasalahan dalam 10 tahun terakhir tersebut dimana sebanyak 98.7% usaha mikro di Indonesia belum mengalami perkembangan yang pesat. “Naik Kelas” yang diharapkan dari pelaku UMKM ini dapat dilihat baik dari sisi peningkatan omset maupun aset. 

Eddy Ganefo selaku Ketua Umum Kadin Indonesia menyatakan “Saya sangat yakin mereka ini bisa kita kembangkan sehingga mereka bisa kita katakan Naik Kelas. Artinya dari sisi omset mereka bisa meningkat dari mikro menjadi kecil, kecil bisa menjadi menengah dan bahkan menjadi besar. Dari sisi lain kita akan didik mereka supaya mereka mengerti bagaimana cara membuat olahan yang baik,” ungkapnya

3. KADIN Indonesia gandeng Moodah.id untuk membantu laporan keuangan pelaku UMKM dengan mudah dan praktis

Moodah Ikut Dukung Program UMKM Naik Kelas Bersama KADIN Indonesia Youtube.com/KADINTV Indonesia

“Kadin bekerja sama dengan salah satu aplikasi bernama Moodah.id yang akan mempermudah kawan-kawan UMKM untuk membuat laporan keuangan yang sederhana banget. Jadi kawan-kawan UMKM nanti hanya dengan input data menggunakan barcode sehingga keluar laporan keuangannya dengan seluruh aplikasi ataupun skema lainnya,” ujar Raden Tedy, Ketua Lembaga Pengembangan Usaha Kadin Indonesia.

4. Banyaknya fitur Moodah.id akan membantu para pelaku UMKM agar semakin berkembang

Moodah Ikut Dukung Program UMKM Naik Kelas Bersama KADIN Indonesia Youtube.com/KADINTV Indonesia

Moodah.id menyediakan aplikasi inventory yang bisa membantu mengatur bisnis yang dijalankan. Ada beberapa fitur yang tersedia mulai dari Inventory, Sales dan Supply Chain. Fitur yang disediakan tersebut telah saling terintegrasi sehingga lebih efisien saat digunakan. Banyaknya fitur yang dimiliki Moodah.id ini dijamin akan sangat membantu para pelaku UMKM sehingga diharapkan nanti bisnisnya bisa lebih berkembang.

Topik:

  • Cynthia Kirana Dewi

Berita Terkini Lainnya