Jakarta, IDN Times - Ekspor mi instan atau ramyeon Korea Selatan mencapai rekor tertinggi sebesar 1,52 miliar dolar AS (Rp25,5 triliun) pada 2025, menurut data Korea Customs Service yang dirilis pada Minggu (11/1/2026). Capaian ini menandai pertumbuhan selama 11 tahun berturut-turut sejak 2015.
Kenaikan ekspor dipicu oleh permintaan kuat dari pasar utama seperti AS dan China, yang secara keseluruhan menyumbang lebih dari 40 persen total ekspor ramyeon Korea Selatan.
