IHSG Terjun Bebas ke Zona Merah, 5 Saham Ini Malah Serok Cuan

IHSG ditutup melemah 0,25 persen sore ini

Jakarta, IDN Times - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) melemah pada penutupan perdagangan Selasa (8/8/2023).

Berdasarkan data RTI, IHSG terpaksa terjun bebas ke zona merah pada akhir perdagangan hari ini. IHSG sebenarnya sempat menguat stabil di awal perdagangan, tetapi justru melemah ketika penutupan sore ini.

IHSG pun ditutup pada level 6.868,81 atau melemah 17,55 poin (-0,25 persen). Sebelumnya, pada perdagangan awal pekan atau Senin (7/8/2023), IHSG ditutup menguat pada level 6.886,36 atau naik 33,52 poin (+0,49 persen).

Baca Juga: IHSG Dibuka di Zona Hijau, Cek 4 Saham yang Menguat Paling Tinggi

1. Pergerakan IHSG hari ini

Data RTI menunjukkan, IHSG dibuka menguat pada perdagangan hari ini di posisi 6.886,50. Adapun level tertinggi IHSG hari ini tercatat pada posisi 6.915,05, sedangkan level terendahnya pada posisi 6.861,63.

Sementara itu, investor membukukan transaksi sebesar Rp8,6 triliun dengan volume transaksi yang diperjualbelikan sebesar 21,32 miliar lembar saham dan frekuensi perdagangan dilakukan sebanyak 1,19 juta kali.

Kemudian, sebanyak 248 saham mengalami penguatan, 276 saham melemah, dan 226 saham stagnan alias tidak mengalami perubahan.

2. Pergerakan indeks saham

Melemahnya IHSG pada penutupan perdagangan hari ini diikuti oleh mayoritas saham unggulan yang juga ditutup di zona merah. Berikut datanya:

  • LQ45 ditutup melemah 0,47 persen ke level 961,861
  • IDX30 ditutup melemah 0,49 persen ke level 499,691
  • IDX80 ditutup melemah 0,37 persen ke level 132,716
  • IDXESGL ditutup melemah 0,76 persen ke level 141,994
  • IDXQ30 ditutup melemah 0,12 persen ke level 164,995

3. Saham-saham yang menguat hari ini

Berdasarkan data RTI, saham-saham ini masuk dalam lima besar emiten dengan kenaikan tertinggi hari ini. Berikut datanya:

  • PT Bank JTrust Indonesia Tbk (BCIC) mengalami penguatan 23,28 persen menjadi Rp143 per saham.
  • PT Madusari Murni Indah Tbk (MOLI) mengalami penguatan 24,59 persen menjadi Rp304 per saham.
  • PT Bangun Karya Perkasa Jaya Tbk (KRYA) mengalami penguatan 31,25 persen mejadi Rp84 per saham.
  • PT Informasi Teknologi Indonesia Tbk (JATI) mengalami penguatan 33,82 persen menjadi Rp91 per saham.
  • PT ITSEC Asia Tbk (CYBR) mengalami penguatan 35 persen menjadi Rp135 per saham.

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya