Profil Bagas Adhadirgha, Pengusaha Muda Wakil Ketua TPN Ganjar-Mahfud

Bagas merupakan CEO Asia Aero Technology

Jakarta, IDN Times - Nama Bagas Adhadirgha mencuat setelah Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Arsjad Rasjid mengumumkan dirinya sebagai Wakil Ketua TPN. Sebelum menjadi Wakil Ketua TPN, Bagas merupakan sosok pengusaha yang namanya mahsyur di dunia aviasi atau penerbangan.

"Hari ini saya mengumumkan seorang pengusaha muda di dunia aviasi Bagas Adhadirga menjadi Wakil Ketua TPN Ganjar-Mahfud," kata Arsjad Rasjid, 1 November lalu.

Baca Juga: Profil Regi Wahyu, Pengusaha yang Jadi Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud

1. Karier profesional Bagas

Profil Bagas Adhadirgha, Pengusaha Muda Wakil Ketua TPN Ganjar-MahfudBagas Adhadirgha (instagram.com/bagas.adhadirgha)

Bagas Adhadirga lahir di Magetan, Jawa Timur pada 6 September 1984. Dia  dikenal sebagai pengusaha muda yang sukses di dunia aviasi atau penerbangan.

Mengutip akun LinkedIn-nya, Bagas merupakan Founder dan CEO PT Asia  Aero Technology yang bergerak di bidang pengembangan dan pelayanan bandara udara (airport). Perusahaan itu dia dirikan sejak Juli 2007.

Bagas juga tercatat memiliki jabatan di Abhayagiri dan Sumberwatu Heritage yang bergerak di bidang tourism dan hospitality serta Drone Design dan Manufacturer INTAI.

Selain itu, Bagas juga dikenal sebagai Design Engineering Aeordinamika di BIRU System Infrastructure IT dan Dinamika Aviasi Indonesia, serta Maintenance, Repair dan Operation Organization Prizma Engineering Aerodinamika.

2. Bagas aktif di HIPMI

Profil Bagas Adhadirgha, Pengusaha Muda Wakil Ketua TPN Ganjar-MahfudDok. HIPMI

Bagas juga tercatat memiliki banyak pengalaman organisasi, di antaranya menjadi Ketua Bidang Hubungan Internasional Periode 2016-2019 Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) dan Sekretaris Jenderal HIPMI Periode 2019-2022.

Bagas juga aktif di Asean Young Entrepreneur Council (AYEC), sebagai Council sejak Tahun 2017 hingga sekarang, dan menjabat Chairman AYEC sejak 2022 sampai sekarang.

Di Gerakan Pramuka, Bagas pernah menjabat sebagai Bendahara Nasional pada periode 2017-2020. Lalu menjadi Majelis Pembimbing Daerah DIY 2020 hingga sekarang dan Wakil Ketua Saka Dirgantara Nasional Urusan Bina Usaha 2020 hingga saat ini. Bagas juga aktif organisasi Rumah Millennials sebagai Advisor sejak Tahun 2020 sampai sekarang.

Baca Juga: 25 Pengusaha Muda Jadi Finalis SuperAdventure Superpreneur 2023

3. Pernah mencalonkan diri sebagai Ketua HIPMI 2022-2025

Profil Bagas Adhadirgha, Pengusaha Muda Wakil Ketua TPN Ganjar-MahfudDok. HIPMI

Bagas pernah mencalonkan diri sebagai Ketua Umum HIPMI periode 2022-2025. Namun, dia kalah dari lawannya, yakni Akbar Buchari.

Pada Musyawarah Nasional (Munas) HIPMI di XVII di Solo, Akbar Buchari menang di putaran kedua setelah memperoleh 92 suara, mengungguli Bagas yang mendapatkan 68 suara.

Hasil putaran pertama calon ketua umum (caketum) nomor urut satu Akbar Himawan Buchari memperoleh 57 suara. Lalu, nomor urut dua Bagas Adhadirgha memperoleh 71 suara dan nomor urut tiga dengan 41 suara. Lantaran tidak ada caketum yang mencapai 85 suara atau 50 persen plus satu, maka dilakukan putaran 2.

Pada putaran kedua, diikuti dua caketum dengan suara tertinggi, yakni Bagas Adhadirgha dan Akbar Himawan Buchari.

Dalam putaran tersebut, Akbar Buchari meraih 92 suara dan Bagas Adhadirgha mendapatkan 68 suara. Sedangkan yang absen atau tidak sah sebanyak 5 suara.

Baca Juga: Struktur TPN Ganjar-Mahfud Akan Didaftarkan Usai KPU Resmikan Paslon

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya