Jakarta, IDN Times - Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) akan membahas lebih lanjut rencana pembentukan badan usaha baru yang akan mengambil alih pengelolaan tambang emas Martabe.
Chief Executive Officer (CEO) BPI Danantara Rosan Perkasa Roeslani mengatakan, pembahasan tersebut akan dilakukan dalam rapat bersama menteri koordinator (menko) yang dijadwalkan berlangsung pada Kamis (29/1/2026) pagi.
"Ya sebetulnya kita baru, saya kan baru meeting-in besok," kata dia di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (28/1/2026).
