Ini 5 Manfaat UMKM pada Perekonomian Nasional, Dukung, yuk!

Berpotensi jadi 'pahlawan' ekonomi Indonesia

Usaha Mikro, Kecil dan Menengah atau biasa disingkat UMKM memiliki peran penting dalam perekonomian negara. Jumlahnya pun sangat banyak dan tersebar di berbagai daerah di Indonesia

Sebagai usaha dengan skala kecil, apa saja, sih, manfaat dan peran UMKM dalam perekonomian Indonesia? Yuk, simak ulasan berikut ini.

1. Membuka lapangan kerja

Ini 5 Manfaat UMKM pada Perekonomian Nasional, Dukung, yuk!ilustrasi memetik daun teh (pexels.com/Quang Nguyen Vinh)

Manfaat peran UMKM adalah membuka lapangan kerja baru untuk masyarakat Indonesia. Hal ini sangat menguntungkan pemerintah dan masyarakat karena mampu menekan angka pengangguran setiap tahunnya.

Menurut data Kementerian Keuangan tahun 2022, dilansir kemenkeu.go.id, UMKM telah memberikan kontribusi lebih dari 97 persen lapangan pekerjaan. Oleh karena itu, pemerintah hingga saat ini masih berupaya mengembangkan dan memberdayakan UMKM semaksimal mungkin untuk pulihkan ekonomi Indonesia.

2. Meningkatkan devisa negara

Ini 5 Manfaat UMKM pada Perekonomian Nasional, Dukung, yuk!ilustrasi memegang uang (pexels.com/cottonbro studio)

Kreatifitas dan keterampilan yang dilakukan oleh pelaku UMKM sangat berdampak positif terhadap pendapatan negara. Salah satunya adalah membuat produk lokal yang memiliki nilai fungsi sehingga layak dipasarkan hingga kancah internasional.

Pemasaran produk lokal yang tembus sampai pasar Internasional mampu meningkatkan devisa negara sehingga tercatat UMKM formal berkontribusi sekitar 60 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB), menurut kemenkeu.go.id. Nah, agar semakin besar kontribusi terhadap PDB, maka UMKM yang belum formal diharapkan dapat melakukan pendataan sehingga tercatat oleh pemerintah pusat.

Baca Juga: 5 Cara Upgrade Kursi Bisnis Pesawat Secara Gratis yang Wajib Kamu Tahu

3. Sebagai pilar perekonomian bangsa

Ini 5 Manfaat UMKM pada Perekonomian Nasional, Dukung, yuk!ilustrasi memegang dompet (pexels.com/Ahsanjaya)

Fakta menarik UMKM sebagai pilar perekonomian bangsa, hal ini dapat dibuktikan dari perannya dalam meningkatkan pendapatan negara melalui usaha-usaha yang bergerak dari skala mikro, kecil dan menengah yang tersebar di berbagai daerah.

Menurut data kemenkeu.go.id, Indonesia memiliki 64 juta UMKM yang mewakili 99 persen dari total kegiatan bisnis. Dari sekian banyak usaha yang dibuka, maka UMKM mampu memberikan kontribusi dalam memulihkan perekonomian di daerah-daerah yang ada di Indonesia.

4. Menyejahterakan masyarakat

Ini 5 Manfaat UMKM pada Perekonomian Nasional, Dukung, yuk!ilustrasi orang membawa papan buka toko (pexels.com/Ketut Subiyanto)

UMKM yang sudah tersebar secara merata di berbagai daerah mampu menciptakan kesejahteraan masyarakat. Melalui keberadaan UMKM, masyarakat dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan mudah dan cepat.

Tak hanya itu, UMKM juga mampu meningkatkan finansial yang positif baik bagi pelaku maupun lingkungan sekitarnya. Nah, untuk itu perlu adanya perluasan UMKM di seluruh Indonesia agar tercipta kesejahteraan masyarakat yang merata.

5. Pemerataan ekonomi rakyat

Ini 5 Manfaat UMKM pada Perekonomian Nasional, Dukung, yuk!ilustrasi memilih buah (pexels.com/Anna Tarazevich)

Adanya UMKM di suatu daerah dapat dijadikan indikator terjadinya pertumbuhan ekonomi yang positif. Sehingga adanya UMKM dapat membentuk pemerataan ekonomi rakyat di lingkungan sekitar. Semakin merata UMKM tersebar di seluruh Indonesia, maka semakin merata pula perekonomian rakyat Indonesia.

Manfaat peran UMKM sangat bagus untuk pulihkan perekonomian Indonesia. Oleh karena itu, membutuhkan kerjasama antara pemerintah dan masyarakat untuk mengembangkan dan memberdayakan UMKM di Indonesia. Yuk, bisa yuk!

Baca Juga: 5 Strategi Mengembangkan Wirausaha bagi Pemula

Susi Yanti Nurraini Photo Verified Writer Susi Yanti Nurraini

Keep shining, keep inspiring! engineer, writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agsa Tian

Berita Terkini Lainnya