Profil Dharmaji Suradika, Pengusaha Muda Jadi Tim Pemenangan Ganjar

Dharmaji merupakan pendiri social startup

Jakarta, IDN Times - Dharmaji Suradika ditunjuk untuk memimpin Tim Pemenangan Muda (TPM) Ganjar Pranowo-Mahfud MD. Dia merupakan seorang profesional muda, juga pengusaha, konsultan, dan aktivis.

Dikutip dari profil LinkedIn miliknya, Dharmaji mendeskripsikan dirinya sebagai sosok yang berpikiran terbuka dan pekerja keras, dengan fokus pada manajemen strategi dan kepemimpinan.

Dharmaji menyebut dirinya memiliki pengetahuan yang luas dalam kepemimpinan, berdasarkan pengalaman praktis dan pelatihan teoritis.

Baca Juga: Tim Pemenangan Muda Ganjar-Mahfud Dibentuk, Dipimpin Dharmaji Suradika

1. Pendiri Pemimpin.id

Dia punya pengalaman karier di Siemens selama 4 tahun. Posisi terakhirnya sebagai Account Manager selama periode April 2017 hingga Agustus 2019.

Dharmaji juga sempat mencicipi jabatan sebagai Executive Director di Deep Tech Foundation pada Agustus 2019 hingga Januari 2023.

Kemudian, dia mendirikan Pemimpin.id. Dia tercatat sebagai Chief Executive Officer & Co-founder. Pucuk pimpinan tersebut dia duduki selama Agustus 2019 hingga Januari 2023. Kini dia menduduki jabatan Faculty Member & Co-founder.

"Pemimpin.id adalah social startup yang mencetak para pemimpin hebat," demikian dikutip dari laman resminya.

2. Lulusan ITS dan kampus Jerman

Dia menempuh pendidikan di SMA Negeri 5 Surabaya. Kemudian melanjutkan pendidikannya di Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya dengan gelar Sarjana Teknik (2007-2011).

Kemudian, dia melanjutkan pendidikannya di University of Applied Sciences Emden/Leer (Jerman) pada 2012 hingga 2014.

3. Alasan dibentuknya TPM yang dipimpin Dharmaji

Diberitakan sebelumnya, TPM Ganjar-Mahfud dibentuk untuk menyasar pemilih Gen Z dan Millennial. Arsjad menyebut, tim ini nantinya diisi oleh anak-anak muda.

"TPN Ganjar-Mahfud juga membentuk Tim Pemenangan Muda (TPM). Tim Pemenangan Muda diisi orang-orang muda yang apik, namun memiliki integritas dan visi Indonesia Unggul pada bonus demografi 2045 yang mendukung Pak Ganjar Pranowo dan Mahfud MD sebagai pemimpin," kata Arsjad.

Baca Juga: Profil Bagas Adhadirgha, Pengusaha Muda Wakil Ketua TPN Ganjar-Mahfud

Topik:

  • Sunariyah
  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya