Rupiah Merana, Dolar AS Melesat ke Rp15.593 Pagi Ini

Rupiah melemah 41 poin pada pembukaan perdagangan

Jakarta, IDN Times - Nilai tukar atau kurs rupiah merana pada pembukaan perdagangan, Selasa (3/10/2023) pagi. Rupiah melemah ke Rp15.370 per dolar Amerika Serikat (AS).

Seperti dikutip dari Bloomberg, rupiah melemah sebanyak 41 poin pada pembukaan perdagangan. Hingga pukul 09.18 WIB, rupiah sudah melemah 63 poin atau 0,41 persen ke Rp15.593 per dolar AS.

Sebelumnya, kurs rupiah ditutup melemah sebanyak 70 poin atau 0, 45 persen ke Rp15.530 pada Senin (2/10/2023).

Baca Juga: Obligasi AS Cuan Lagi, Dolar AS Tekuk Rupiah Pagi Ini

1. Manufaktur AS bergeliat bikin dolar bertenaga

Pengamat pasar keuangan Lukman Leong memperkirakan, mata uang Garuda akan kembali tertekan, dipengaruhi oleh data manufaktur Amerika Serikat.

Menurutnya, data tersebut bakal meningkatkan ekspektasi terhadap arah kebijakan bank sentral AS atau Federal Reserve (the Fed).

"Data manufaktur AS yang lebih kuat memicu ekspektasi yang lebih tinggi pada prospek suku bunga the Fed," ujar Lukman.

2. Stabilnya inflasi Indonesia tak berdampak ke penguatan rupiah

Pengamat pasar keuangan Ariston Tjendra mengatakan, penguatan dolar AS terhadap rupiah dipicu oleh ekspektasi pasar bahwa kebijakan suku bunga tinggi AS akan bertahan lebih lama.

"Ekspektasi ini didukung oleh perbaikan data ekonomi AS dan pernyataan dari petinggi bank sentral AS Michael Barr dan Jerome Powell semalam," tutur Ariston.

Ditambah, data indeks PMI manufaktur AS terbaru yang diumumkan semalam menunjukkan pemulihan, naik ke angka indeks 49 dari sebelumnya 47,7. Pulihnya ekonomi Negara Paman Sam mendukung kebijakan suku bunga tinggi untuk meredam inflasi.

"Inflasi dalam negeri yang stabil kelihatannya belum mampu meredam kekuatan dolar AS terhadap rupiah hari ini," tambahnya.

3. Proyeksi nilai tukar rupiah hari ini

Ariston menyatakan, rupiah masih berpotensi melemah hari ini terhadap dolar AS ke kisaran Rp15.600 dengan potensi support di kisaran Rp15.500.

Sementara itu, Lukman memproyeksikan laju mata uang rupiah terhadap dolar AS bisa bergerak pada kisaran Rp15.500-Rp15.600 hari ini.

Baca Juga: Akhir Pekan, Kurs Rupiah Kalahkan Dolar AS

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya