TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pelajaran Finansial dari 5 Drama Korea Hits, Wajib Ditiru! 

Menonton drama sembari belajar, kenapa tidak?

soompi.com

Jakarta, IDN Times - Siapa yang tak kenal drama Korea? Produksi drama dari negeri ginseng itu sukses membius penonton dari berbagai penjuru dunia, termasuk Indonesia. Tak melulu mengangkat tema percintaan, drama Korea hadir dalam berbagai genre sehingga tidak membosankan.

Dalam beberapa drama Korea, kita bahkan bisa belajar ilmu finansial dengan cara yang menyenangkan. Dilansir laman Zap Finance, ada lima drama Korea yang menyelipkan pelajaran finansial. Apa saja itu?

Baca Juga: 5 Manfaat Terbuka dengan Pasangan soal Finansial, Perlukah Dilakukan?

1. Tirulah Yoon Seri yang pandai mengubah hobi jadi bisnis

soompi.com

Kalau kamu ingin membuka usaha untuk memiliki sumber pendapatan lain, mulailah dengan sesuatu yang kamu suka. Kamu bisa mengubah hobi atau minat menjadi sesuatu yang menghasilkan uang. Dalam drama Crash Landing On You, tokoh Yoon Seri sukses dalam membangun bisnis kecantikan, Seri's Choice.

2. Menghemat uang dan berinvestasi saham seperti Park Saeroyi, kenapa tidak?

asianwiki. com

Di tengah pandemik, ini adalah langkah finansial yang baik untuk memastikan bahwa tabunganmu bertambah. Menabung untuk masa depan itu penting karena membantu mencapai tujuan terbesar. Misalnya, tokoh Park Saeroyi dari drama Itaewon Class menggunakan uang yang ditabung dan uang hasil investasi untuk mewujudkan mimpinya.

Baca Juga: 5 Tips Mengatur Arus Keuangan di Bisnis Kamu Biar Gak Rugi

3. Punya waktu luang? Coba cari penghasilan dari side job

soompi.com

Pekerjaan paruh waktu akan mendukung kebutuhan finansial yang kian meningkat. Ini akan membantumu mendapatkan dana tambahan selain dari penghasilan pekerjaan utama.

Dalam drama My ID is Gangnam Beauty, bekerja sama dan memiliki pekerjaan paruh waktu membantu Kyung Seok dan Mi Rae menjadi dekat satu sama lain. Mereka memperoleh uang tambahan yang dapat digunakan untuk menghidupi diri sendiri, tetapi mereka juga menciptakan ikatan dalam prosesnya.

4. Jangan overspend seperti Man-weol!

mydramalist.com

Tahan keinginan berbelanja untuk keinginan daripada kebutuhan. Jika kamu merasa sulit mengendalikan diri, temukan teman atau seseorang seperti Chan-Seong di Hotel Del Luna. Dia memantau kebiasaan belanja orang materialistis seperti Man-weol untuk mencegahnya dari kerugian finansial.

Baca Juga: Tips Mudah Mengumpulkan Dana Darurat di Masa Pandemik COVID-19

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya