TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Faucet: Pengertian, Situs, dan Cara Penggunaannya

Penjelasan Apa itu Faucet

Pexels/Luis Quintero

Istilah atau kata faucet sudah pasti menjadi kata asing bagi siapapun juga terutama bagi kalangan masyarakat awam yang tidak banyak tahu tentang masalah keuangan dan perkonomian. Faucet pada dasarnya merupakan suatu istilah yang memang berhubungan dengan perihal keuangan dan sebenarnya istilah ini sangat dikenal oleh para penggemar Bitcoin. 

Jika diartikan rupanya kata faucet ini memiliki arti yang sama dengan kata kran dengan makna filosofi yang hampir sama. Untuk lebih jelas mengenai apa itu faucet, sebaiknya kamu terus mengikuti tulisan dan penjelasan di bawah ini. 

Baca Juga: El Salvador Akan Bangun Kota Bitcoin dan Rilis Bitcoin Bond

1. Definisi faucet

pexels.com/Nithin PA

Kosakata faucet yang juga memiliki arti sama dengan kran sebenarnya merupakan sebuah istilah cryptocurrency. Jadi istilah ini sebenarnya mengacu pada suatu jenis situs yang menyediakan adanya Bitcoin bahkan Bitcoin ini bisa didapatkan secara gratis. 

Istilah faucet mengacu pada suatu konsep layaknya air yang kemudian menetes ke sebuah ember dan pengguna yang ingin embernya penuh haruslah mau menunggu tentunya dalam durasi waktu tertentu. Jadi banyak atau sedikitnya Bitcoin sebenarnya bergantung pada besar kran atau besarnya faucet Bitcoin yang kemudian dibuka agar Bitcoin bisa mengalir. 

2. Bitcoin

Pixabay/Pete Linforth

Mendengar kata faucet pastinya akan selalu terbayang dengan Bitcoin sebab pada dasarnya istilah faucet ini sendiri sangat berkaitan erat dengan Bitcoin. Sedangkan Bitcoin saat ini semakin banyak diperbincangkan sehingga istilah ini tampak terdengar semakin familiar di telinga kita. 

Bitcoin sebenarnya merupakan suatu instrumen investasi baru yang bisa dibilang cukup potensial terlebih lagi dalam memaksimalkan keuntungan yang diperoleh. Tentunya Bitcoin ini akan menimbulkan antusias tersendiri bagi setiap penggemar dan pegiat investasi yang dituangkan dalam salah satu jenis cryptocurrency yang satu ini. 

3. Faucet memberikan hadiah Bitcoin

Pixabay/Pete Linforth

Jelas sudah sekarang hubungan dan kaitan dari faucet dan Bitcoin yang tampaknya sekarang ini semakin banyak digemari orang. Faucet dapat dianggap sebagai suatu sistem hadiah yang dapat memberikan hadiah kepada penggunanya yaitu hadiah dalam bentuk Bitcoin.

Hadiah yang hadir dalam bentuk sebagian kecil Bitcoin ini memang diberikan untuk para pengunjung dan pengunjung dapat melakukan klaim atasnya.

Baca Juga: Harga Bitcoin Anjlok, Investor Jangan Panik!

4. Situs faucet

pixabay/mohamed_hassan

Situs website faucet rupanya merupakan situs website atau aplikasi yang bisa membantu kamu terutama dalam mendapatkan cryptocurrency. Situs ini bisa ditemukan atau didapatkan baik secara gratis atau free maupun secara berbayar. 

Jadi bagi kamu penggemar cryptocurrency termasuk pegiat Bitcoin dan ingin mendapatkan Bitcoin secara gratis maka kamu bisa mencoba untuk membuka situs faucet ini. Sekalipun mungkin jumlah Bitcoin yang diperoleh tidak begitu banyak namun setidaknya kamu bisa mendapatkannya secara gratis.

5. Faucetpay

Google

Berbicara mengenai faucet selain tak lepas dari Bitcoin juga sudah pasti tak lepas pula dari faucetpay. Istilah faucetpay sendiri sebenarnya mengacu pada kripto multiwallet yang bisa mempermudah kamu dan memungkinkan kamu untuk bisa mengumpulkan semua pendapatan secara lebih mudah

Pendapatan yang dimaksud disini tentunya lebih mudah untuk diperoleh tepatnya dari semua macam ketukan yang terkait dengannya. Namun untuk memperoleh pendapatan yang lebih maka kamu juga bisa melakukan hal lain di luar faucetpay.

6. Cara menggunakan faucetpay

pixabay/geralt

Menggunakan faucetpay mungkin perlu kamu ketahui secara lebih lagi agar melakukannya bisa dengan tepat sehingga kamu bisa memperoleh hasil yang maksimal. Untuk menggunakannya maka hal pertama yang bisa dilakukan adalah login ke akun faucetpay dengan menggunakan akun kamu. 

Setelah masuk melalui login kamu bisa langsung menuju ke Deposit lalu pilih Dogecoin serta copy Wallet Address. Selanjutnya kamu hanya tinggal mengikuti petunjuk dan tiap step yang diberikan di situs sehingga kamu bsia mendapatkan keuntungan

7. Dogecoin faucet

Bitcoin (Pixabay/tom bark)

Dogecoin yang merupakan bagian dari faucet juga merupakan sarana bagi kamu untuk bisa melakukan transaksi dengan menggunakan uang digital. Jadi setiap orang bisa menggunakan layanan ini untuk melakukan pengiriman dan penerimaan uang tepatnya melalui internet. 

Adanya fasilitas ini tentu saja lebih mempermudah siapa saja yang ingin melakukan transaksi dengan menggunakan uang digital. Dengan kecanggihan teknologi yang ada maka kini faucet bisa turut memberikan sarana layaknya dompet digital. 

Baca Juga: Kalahkan Bitcoin, Ether Naik Lebih dari 560 Persen Tahun Ini

Setelah membaca penjelasan di atas tentu kini kamu jadi tahu lebih banyak mengenai apa yang dimaksud dengan faucet. Bukan hanya makna dan artinya saja melainkan juga kamu bisa tahu fungsi khususnya serta segala hal yang berhubungan dengannya. 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya