Erick Thohir Rayu IsDB buat Kerja Sama dengan BSI 

Erick juga rayu IsDB untuk terjun ke proyek Rumah-Indonesia

Jakarta, IDN Times - Menteri BUMN, Erick Thohir, mengajak Islamic Development Bank Group (IsDB) untuk bekerja sama dengan Bank Syariah Indonesia (BSI). Hal itu diungkapkannya sebagai upaya mendongkrak kinerja ekonomi syariah di Indonesia.

Menurutnya, BSI bisa bekerja sama dalam sejumlah proyek dengan IsDB, begitu juga dengan perusahaan swasta nasional.

"Pemerintah dan kementerian saya menginisiasi partisipasi IsDB dan multinational development bank lain, investor, perusahaan swasta, akademisi di dalam pengembangan ekonomi Islam untuk mewujudkan Indonesia sejahtera yang mandiri dengan menjadi pemimpin dalam sektor ekonomi syariah," tutur Erick, dalam Global Islamic Investment Forum (GIIF) 2022 yang disiarkan melalui YouTube BPKH, Jumat (25/3/2022).

Baca Juga: BPKH Targetkan Kerja Sama Investasi Kelas Internasional 

1. BUMN siap garap proyek kerja sama di sektor ekonomi syariah

Erick Thohir Rayu IsDB buat Kerja Sama dengan BSI Ilustrasi Investasi. (IDN Times/Aditya Pratama)

Sebagai contoh, Kementeria BUMN melalui PT PP (Persero) Tbk bekerja sama dengan Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) untuk membangun fasilitas akomodasi dan hotel di Arab Saudi untuk jemaah Haji dan Umrah Indonesia melalui Proyek Rumah Indonesia di Mekkah.

Menurut Erick, proyek yang rencananya dimulai pada 2023 itu merupakan bukti bahwa BUMN bisa berkontribusi dalam mendongkrak perekonomian syariah negara. Nantinya, menurut Erick, Bank Negara Indonesia (BNI) juga akan berpartisipasi dari sisi pembiayaan.

"Di dalam rencana jangka panjang bersama dengan BNI untuk membiayai konstruksi pembangunan gedung," ujar Erick.

2. Erick Thohir ajak IsDB turut kerja sama di proyek Rumah Indonesia di Mekkah

Erick Thohir Rayu IsDB buat Kerja Sama dengan BSI Masjidil Haram di Mekkah, Arab Saudi (ANTARA FOTO/Saudi Press Agency/Handout via REUTERS)

Dalam kesempatan itu juga, Erick membuka peluang terhadap IsDB apabila ingin ikut bekerja sama dalam proyek Rumah Indonesia di Mekkah.

"IsDB mungkin bisa berdiskusi dengan PP atau BPKH untuk berdiskusi tentang kolaborasi itu," tutur Erick.

Baca Juga: Jokowi Ungkap Potensi Industri Syariah dan Halal RI, Fantastis!

3. Erick Thohir mau RI jadi pusat ekonomi syariah dunia

Erick Thohir Rayu IsDB buat Kerja Sama dengan BSI ilustrasi pertumbuhan ekonomi (IDN Times)

Secara keseluruhan, upaya-upaya yang dilakukan pemerintah khususnya dalam ekonomi syariah dan industri halal ialah meningkatkan kontribusi kedua sektor tersebut pada terhadap dunia. Sebab, menurut Erick, Indonesia punya peluang menjadi pusatnya ekonomi syariah dunia.

"Tak hanya karena negara kami memiliki penduduk muslim terbesar di dunia, tetapi lebih dari itu, potensi di industri halal dan ekonomi islam lannya sangat besar," ucap dia.

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya