[PUISI] Makna yang Meraja

Berdiri bersama sebagai keluarga

Kita masih dalam dialog yang sama, bukan?
Aku mendung dan kamu hujan
Anak-anak kita ialah pawana nan sejuk
Sedang asmara kita ialah semestanya

Berdansa bersama dalam daur hujan
Menari begitu saja bagai suratan nasib
Tiada hampa, tiada nestapa, sesekali saja galau terasa
Mutlak bahagia seperti tetesan gerimis

Senyummu, senyumku, senyum anak-anak kita
Pelukan bahagia sebuah keluarga
Mari ke sini, kita semua mengucap rasa syukur
Memuji Sang Esa dengan segala wujud tafakur

Baca Juga: [PUISI] Musim Semi Bulan Ketiga

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Riza AA Photo Verified Writer Riza AA

Pria yang ingin berkarya. Ig: @faruqrizaal

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Chalimatus Sa'diyah

Berita Terkini Lainnya