[PUISI] Sepotong Lelah

Komplikasi yang kubawa mimpi

Matahari akan bersinar selama semangatnya membara

Melukiskan kisah dalam setiap langkah derapnya

Lalu, sejenak memberikan renungan

Pada raga yang diam

Pikirannya menghujam

Oleh sepotong lelah.

 

Tiba-tiba...

Terbakarlah semangatnya seketika

Namun bau hanguslah yang mengudara

Oleh sepotong lelah yang menjangkitnya

Membawa pada amarah yang sudah menyerah,

Merangkumnya dalam definisi pusing tujuh keliling, lalu

Merebahkan sayap-sayap patahnya, dan

Menikmati sepotong lelah

Dengan bumbu rindunya pada rumah.

 

Namun...

Bagaimana bisa meromantisasi sepotong lelah

dalam tiga sajak puisi?

Hanya semakin rumit yang tak mampu berkelit

Cukupkan sepotong lelah hari ini

Jangan ada kesusahan esok yang kubawa mimpi.

Baca Juga: [PUISI] Sesaat Adalah Sunyi

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Rosalina Ninda Karisa Photo Writer Rosalina Ninda Karisa

just a girl who seeking pleasure

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya