TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sehat dan Gurih, Ini 5 Fakta Susu Evaporasi yang Perlu Kamu Tahu

Teksturnya kental tapi sehat

healthline.com

Istilah susu evaporasi mungkin masih terdengar asing bagi sebagian besar masyarakat. Sekilas, susu jenis ini memiliki tekstur yang sama dengan krimer kental manis. Namun susu evaporasi berbeda karena bebas gula namun tetap gurih. 

Susu evaporasi juga dipercaya tinggi akan kandungan vitamin yang lebih kompleks. Seperti apa fakta tentang susu evaporasi?

1. Kandungan gizinya lebih padat

myrecipes.com

Terbuat dari susu segar dan melalui proses pengurangan kadar air dan suhu penguapan yang tinggi, susu evaporasi steril dan mengandung gizi yang lebih padat seperti lemak baik, kalsium, karbohidrat, vitamin C, tiamin, riboflavin, niacin, vitamin B6, vitamin A, vitamin B12, folat, dan fosfor. Tekstur kental bukan berasal dari campuran gula, melainkan dari proses pengolahannya yang cukup panjang hingga berjam-jam.

Baca Juga: 6 Perbedaan Jenis Susu yang Paling Populer, Mana yang Terbaik?

2. Tahan lama tanpa pengawet

unlockfood.ca

Keunggulan susu evaporasi terletak pada daya tahan susu yang lama meski tanpa pengawet. Hal ini disebabkan karena susu evaporasi melalui pengurangan kadar air dalam susu hingga 60 persen. Bahkan hingga satu tahun, susu ini bisa bertahan jika disimpan di dalam lemari pendingin dan suhu normal jika dikemas dalam wadah tertutup.

3. Membuat adonan kue lebih lembut

reformationacres.com

Jika selama ini krimer kental manis dikenal sebagai campuran dalam membuat adonan kue, kamu perlu mencoba susu evaporasi sebagai bahan campuran. Tekstur susu yang lebih cair dan tanpa gula membuat adonan lebih cepat mengembang namun tidak membuat adonan keras. Jangan lupa untuk gunakan sedikit air agar susunya bisa menyatu dengan bahan lainnya. 

4. Tersedia dalam beragam varian

yummy.ph

Seperti susu lainnya, susu evaporasi juga memiliki beragam varian. Bukan dari segi rasa, melainkan dari tingkat lemak di dalamnya. Kamu bisa memilih susu evaporasi yang rendah lemak jika sedang dalam proses diet. Sebaliknya, rasa susu evporasi yang normal cenderung seperti susu full cream pada umumnya. 

Baca Juga: Resep Enak Susu Goreng yang Unik: Renyah di Luar, Lumer di Dalam

Verified Writer

AKbar

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya