TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Ragam Dessert Berbahan Susu Kental Manis yang Legitnya Wajib Dicoba

Dessert yang cocok menemani kumpul keluarga di rumah, nih!

taste.com.au

Bagimu penggemar susu kental manis, mengolahnya menjadi berbagai dessert lezat adalah salah satu cara yang tepat. Susu kental manis yang beradu dengan bahan-bahan pelengkap menjadi dessert lezat, dijamin akan terasa lebih istimewa.

Apalagi saat bercengkerama dengan anggota keluarga di rumah, dessert berbahan susu kental manis sangat cocok menemani kebersamaan. Penasaran dengan ragam dessert berbahan susu kental manis yang legit kan?

Yuk, simak lima rekomendasi dari ragam dessert berbahan susu kental manis yang bisa kamu jadikan kudapan saat kumpul keluarga di rumah berikut ini!

1. Condensed milk and coffee panna cottas

realfood.tesco.com

Panna cotta adalah dessert legit dengan tekstur lembut yang cita rasanya buat siapa saja menyukainya. Salah satu bahan yang cocok diolah menjadi panna cotta yaitu susu kental manis dengan memadukan bahan-bahan lainnya.

Ini dia dessert berbahan susu kental manis bernama condensed milk and coffee panna cottas. Lapisan pertamanya terbuat dari panna cotta berbahan susu kental manis dan lapisan berikutnya terbuat dari kopi.

Perpaduan legit susu kental manis dan pahit nikmatnya kopi, tentu akan terasa meleleh di mulut. Apakah kamu terarik membuat condensed milk and coffee panna cottas yang lezat ini?

Baca Juga: 5 Olahan Dessert Berbahan Murbei Ini Cocok Disajikan saat Akhir Pekan

2. Condensed milk and coconut cake

www.manusmenu.com

Dessert selanjutnya dari susu kental manis yang wajib kamu cicipi cita rasanya yaitu bernama condensed milk and coconut cake. Untuk membuat cake legit ini, kamu hanya perlu menyiapkan tepung terigu, parutan kelapa, susu kental manis, baking powder, gula pasir, susu rasa kelapa, lelehan butter, dan telur.

Campur semua bahan-bahan tersebut menjadi satu lalu panggang selama 30 menit hingga 50 menit untuk mendapatkan condensed milk and coconut cake yang matang merata. Jangan lupa taburi gula halus di atas cake agar rasanya makin meleleh di mulut. Selamat mencoba!

3. Condensed milk chocolate chip cookies

aprettylifeinthesuburbs.com

Condensed milk chocolate chip cookies menggabungkan tekstur lembut dan renyah yang menjadi satu saat dinikmati dengan segelas susu hangat. Cita rasa legit dari susu kental manis dan chocolate chip, dijamin cocok dengan selera anggota keluargamu di rumah!

Paling pas menikmati legitnya condensed milk chocolate chip cookies saat sore menjelang. Tak hanya susu hangat, kopi atau teh bisa kamu jadikan pilihan menemani cookies satu ini. Selamat mencoba!

4. Condensed milk lemon ripple pudding

taste.com.au

Untuk mendapatkan kelezatan dari condensed milk lemon ripple pudding, kamu bisa menyiapkan bahan-bahannya yaitu susu kental manis, telur, potongan kecil cokelat putih batang, vanilla essense, butter, tepung terigu, perasan lemon, biskuit butternut, dan gula pasir.

Langkah pertama, masak di atas api kecil susu kental manis, telur, cokelat putih, tepung terigu, perasan lemon, butter, vanilla essense, dan gula pasir hingga mendidih. Setelah itu, susun biskuit butternut di wadah dan tuang adonan puding.

Ulangi menyusun biskuit butternut dan menuangkannya adonan puding sampai tiga kali, panggang condensed milk lemon ripple pudding selama 35 menit. Saat sudah matang, sajikan kelezatan dessert berbahan susu kental manis ini dengan es krim rasa vanilla.

Baca Juga: 5 Ragam Dessert Berbahan Vanilla yang Cocok Dijadikan Kudapan Sore

Verified Writer

Mayang Arin Pratitis

Instagram: @mayang.ariin

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya