TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Gak Perlu Oplas, Konsumsi 7 Makanan Sehat Ini Bikin Awet Muda Lho

Yuk buruan dicoba!

pixabay.com/PublicDomainPictures

Setiap orang tentu akan mendapat pertambahan usia setiap tahunnya. Meningkatnya usia seseorang berbanding lurus dengan menurunnya kualitas kulit. Oleh karena itu semakin tua, kulit akan semakin mudah berkeriput.

Banyak orang mengatasi masalah ini dengan menggunakan zat-zat kimia seperti kosmetik, pelembap, krim anti aging, hingga rela untuk operasi plastik demi tampak segar dan awet muda.

Kalau kamu juga punya pikiran kesana, maka tahan dulu deh. Ada baiknya kamu baca artikel ini yang berisi 7 makanan sehat yang dapat membuatmu awet muda.

1. Ikan

pexels.com/pixabay

Makanan pertama yang bisa bikin awet muda adalah ikan. Makanan ini tentu kamu konsumsi setiap hari bukan? Kandungan omega 3 dalam ikan terbukti bukan hanya untuk menyehatkan jantung dan meningkatkan kemampuan otak, tetapi juga dapat menjaga kesehatan kulit.

Ikan yang memiliki kandungan omega 3 paling baik adalah salmon dan makarel. Kandungan omega 3 dalam ikan ini dapat membantu mencerahkan kulit wajah dan menjaga agar wajah tetap terhidrasi.

2. Buah berwarna merah

unsplash.com/Caroline Attwood

Mengonsumsi buah-buahan berwarna merah ternyata ampuh membuat kulit menjadi lebih muda. Buah-buahan merah yang dapat kamu konsumsi adalah apel dan tomat. Apel dikenal memiliki kandungan antioksidan tinggi yaitu alpha lipoic yang dapat melindungi kulit dari radikal bebas sehingga kulit tidak mudah berkeriput.

Sedangkan tomat dikenal mengandung vitamin A, B Kompleks dan antioksidan lycopene yang berkhasiat melindungi wajah dari keriput dan radikal bebas serta membantu melindungi kulit dari dalam.

Mengonsumsi apel dan tomat tentu akan membuat kulit menjadi semakin kenyal meskipun usia tidak muda.

Baca Juga: Anti Gemuk, 7 Makanan Sehat Ini Bisa Kamu Makan Setelah Jam 8 Malam

3. Brokoli

pixabay.com/Jacmac34

Brokoli dikenal mengandung zat yang disebut glukorafanin yang dapat membantu dalam regenerasi sel kulit sehingga kulit akan tampak lebih sehat dan muda. Mengonsumsi brokoli juga dapat melindungi kulit dari paparan sinar UV dan dapat mencegah penuaan dini.

4. Avokad

pixabay.com/silverstylus

Buah yang sering dijadikan jus ini memang punya kandungan zat yang dapat membuat kulit tampak lebih muda. Kandungan seperti vitamin A dan E dalam avokad dapat membantu kelembapan dan daya elastisitas kulit secara alami. Selain itu membantu juga untuk mengatasi kulit kering dan mencegah penuaan dini.

5. Buah dan sayuran oranye

pexels.com/pixabay

Buah dan sayuran berwarna oranye seperti wortel, manga, jeruk, labu, dan ubi manis juga bisa membantu menyehatkan kulitmu lho. Buah dan sayuran berwarna oranye dikenal memiliki banyak antioksidan dan tentunya vitamin C yang membantu menyehatkan kulit.

Kandungan zat tersebut dapat membantu melawan radikal bebas dan meningkatkan elastisitas kulit sehingga kulit akan lebih kencang dan garis-garis halus yang mengganggu akan hilang

6. Bawang putih

pexels.com/Nick Collins

Siapa nih diantara kamu yang masih gak suka makan bawang putih? Kalau masih ada berarti sangat disayangkan nih sebab bawang putih memiliki andil dalam kesehatan kulitmu lho.

Bawang putih dikenal memiliki kandungan antioksidan yang tinggi sehingga ampuh banget dalam menangkal radikal bebas yang dapat merusak kulit.

Selain itu bawang putih mengandung senyawa allicin yaitu senyawa anti bakteri yang dapat mencegah timbulnya jerawat di kulit wajah. Kalau wajah bersih, tentu akan semakin membuat kamu terlihat awet muda dan bersinar.

Baca Juga: 7 Tren Makanan Sehat yang Bakal Viral di 2019, Hidup Jadi Lebih Baik

Verified Writer

Arya Sarimata

"When life gets you down, you know what you gotta do? Just keep swimming" -Dory-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya