TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Lawan Radikal Bebas, Ini 5 Makanan Sehat untuk Detoksifikasi Tubuhmu!

Yuk konsumsi!

Pexels/Pixabay

Padatnya aktivitas sehari-hari tentunya membuat kita tak sadar sudah terpapar radikal bebas. Biasanya radikal bebas berasal dari paparan cahaya matahari dan lingkungan yang kurang bersih.

Sayangnya kita kadang tak peduli terhadap itu semua dan tetap mengkonsumsi makanan junk food, padahal justru harusnya kita mengkonsumsi makanan yang mampu melindungi tubuh dari radikal bebas dan lima makanan berikut ini contohnya!

1. Makanan mengandung sulfur

Pexels/Pixabay

Makanan seperti bawang merah dan bawang putih rupanya memiliki andil untuk melakukan proses detoksifikasi tubuh dan melindungi tubuh dari paparan radikal bebas yang jelas berbahaya. Kandungan alicin yang tertera di dalamnya mampu membersihkan hati, ginjal bahkan seluruh tubuh dari racun dan radikal bebas yang hinggap sehingga tubuh pun akan bersih dari berbagai racun dan tetap terjaga kesehatannya.

Baca Juga: Mengenal Orthorexia Nervosa, Obsesi Terhadap Makanan Sehat

2. Lemon

Pexels/Rawpixel

Ternyata selain bersifat asam, lemon pun memiliki sifat alkali yang akan menetralkan berbagai racun yang hingga didalam tubuh termasuk radikal bebas. Selain itu lemon bisa meningkatkan kerja pencernaan dan kandungan asam sitratnya merangsang tubuh untuk memproduksi berbagai enzim yang dibutuhkan oleh tubuh.

Lemon juga memiliki kandungan vitamin C sebanyak 51 persen yang tentunya bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh dari berbagai penyakit dan radikal bebas.

3. Sayuran hijau gelap

Pexels/Pixabay

Yang perlu kamu tahu, sayuran berwarna hijau gelap seperti brokoli, bayam dan daun alfaalfa mengandung berbagai vitamin, mineral dan antioksidan tinggi yang mampu melindungi tubuh dari berbagai masalah seperti radikal bebas.

Antioksidan yang terdapat dalam sayuran berwarna hijau gelap adalah klorofil dan berfungsi untuk melindungi kulit dari radikal bebas dan mendetoksifikasi tubuh sehingga tubuh pun selalu sehat karena semua racun dihilangkan oleh sayuran ini.

4. Teh hijau

Pixabay/Jill111

Ternyata teh hijau pun mempunyai sifat sebagai antioksidan yang baik bagi tubuh dan mampu mendetoksifikasi racun yang hinggap dalam tubuh. Tentunya berbagai macam radikal bebas pun akan hilang karena tubuh sudah terlindungi oleh antioksidan. Selain itu teh hijau memiliki sifat diuretik yang bisa mempercepat pembentukan urin di dalam tubuh untuk membuang racun.

Baca Juga: Wajib Konsumsi, 7 Makanan Ini Mampu Tingkatkan Kesehatan Otak

Verified Writer

Indah Shaliha

Someone who loves writing and pottery

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya