TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Perbedaan Quaker Oat Merah dan Biru, Jangan Salah Memilih Ya!

Gak cuma kemasannya, tapi cara masaknya juga beda

Quaker Oat (instagram.com/quakerindonesia)

Quaker Oat merupakan merek oat kemasan yang banyak banget dijumpai di toko maupun minimarket. Gak cuma satu jenis, merek oat kemasan yang sangat populer di Indonesia ini punya dua jenis yang berbeda yaitu berwarna merah dan biru.

Di balik warna kemasannya yang beda, cara memasak dan biji oat yang ada di dalamnya juga beda. Buat kamu yang baru pertama kali mau mencoba oat, wajib banget simak perbedaan mendasar dari kedua kemasan Quaker Oat berikut ini, ya.

1. Quaker Oat merah hanya perlu diseduh

ilustrasi menyeduh oat dengan air (pexels.com/Wil Carranza)

Quaker Oat merah dan biru ternyata memiliki cara penyajian yang berbeda. Quaker Oat merupakan oat instan yang cara penyajiannya hanya perlu diseduh dengan air panas.

Cara membuatnya mudah:

  1. Tuang 35 gram oat dalam mangkuk
  2. Tambah 210 air panas, aduk sampai mengental
  3. Lalu sajikan dengan potongan buah, kacang, madu, atau abon

2. Quaker Oat biru harus dimasak dulu

ilustrasi memasak oat dalam panci (pexels.com/Teona Swift)

Berbeda dengan Quaker Oat merah yang dapat dinikmati setelah diseduh air panas, yang biru harus dimasak terlebih dahulu dengan kompor dan panci karena dalam kemasannya sudah tertera bahwa jenis oat ini quick cooking. Meski harus dimasak dulu, namun oat jenis ini dapat dikreasikan menjadi beragam jenis kue seperti talam, kukis, dan lainnya.

Cara memasak oat kemasan biru ini cukup mudah:

  1. Campurkan 4 sendok makan oat dengan 210 ml air panas dalam panci.
  2. Masak di atas api kecil selama 3 menit. Aduk secara terus-menerus agar oatmeal tidak gosong. 
  3. Angkat jika sudah mengembang, sajikan dengan topping favoritmu

Bila memasak menggunakan microwave, cukup campurkan oat dengan air panas dalam mangkuk dan masak selama 1-2 menit hingga mengembang, lalu sajikan. Praktis, kan? 

Baca Juga: 5 Tips Memilih Oatmeal untuk Diet, Jangan yang Ada Gulanya!

3. Tesktur oat kemasan merah lebih tipis dan kecil

ilustrasi oat (pexels.com/Monserrat Soldu)

Perbedaan lain yang ada pada Quaker Oat adalah tekstur oat-nya. Pada kemasan merah, oat-nya jauh lebih tipis dibanding yang biru karena sudah menggalami proses penggilingan. Tak heran bila cara memasaknya lebih praktis atau dapat langsung diseduh. Oat jenis sangat mudah diolah.

4. Kemasan biru, memiliki oat yang lebih besar

ilustrasi oat utuh (pexels.com/MART Production)

Untuk kemasan biru, butiran oat nya masih utuh dan cukup besar karena oatnya berukuran 0.5 mm dan lebih besar dari yang kemasan merah. Jenis oat biru dibuat dari oat utuh yang dipotong menjadi 3 bagian kemudian digiling dan diuapi agar menjadi ukuran yang diinginkan.

Karena ukurannya yang lebih besar dari kemasan merah, sehingga harus dimasak dulu sebelum disajikan. Karena hasilnya menjadi tidak larut, kurang enak dan teskturnya masih terasa keras. 

Verified Writer

Natasha Wiyanti

🍉

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya