TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Fakta tentang Frozen Yogurt, Olahan Segar dengan Tampilan Cantik!

Topping apa yang paling kamu gemari untuk frozen yogurt?

biggerbolderbaking.com

Bagi kamu yang merupakan penggemar setia yogurt mungkin sudah cukup familiar dengan olahan seperti frozen yoghurt. Sesuai namanya, olahan ini memiliki konsistensi yang lebih beku bila dibandingkan olahan yogurt lainnya. Selain itu, jajanan segar ini biasa tersedia di gerai kopi atau pun kedai lainnya.

Pada umumnya juga untuk frozen yoghurt banyak menggunakan topping yang membuatnya semakin tampak sangat manis dan cantik.

Untuk kamu yang menggemari olahan ini, kamu perlu mengetahui fakta seputar frozen yoghurt. Berikut lima daftarnya!

1. Bahan utama tetap didominasi susu segar

medicalnewstoday.com

Mungkin banyak yang salah mengartikan dengan mengira bahwa frozen yoghurt memiliki banyak campuran terhadap olahannya. Padahal sebetulnya untuk olahan ini tetap didominasi oleh susu segar. Namun, juga menggunakan tambahan sedikit gula dan tidak banyak dalam menambahkan lemak.

Baca Juga: 5 Tips Membuat Yogurt Sehat dan Mudah, Gak Kalah Lezat Rasanya!

2. Frozen yogurt tidak rendah kalori

a-kitchen-addiction.com

Banyak yang juga mengonsumsi frozen yoghurt sebagai salah satu menu diet. Padahal kalori di dalamnya tak serendah yang dipikirkan, lho. Bahkan, konon untuk satu porsi frozen yoghurt dengan berat 12 ons saja memiliki kalori hingga 25-30 per onsnya. Jadi, sudah tentu ada banyak kalori pada setiap porsinya. Kamu perlu menyesuaikan porsinya agar tak jadi berlebihan.

3. Punya hari perayaan

laylita.com

Kata siapa hanya manusia yang memiliki hari perayaan? Ternyata untuk frozen yoghurt juga memiliki hari peringatannya tersendiri, lho. Lebih tepatnya, yogurt diperingati setiap tanggal 6 Februari. Tentunya ini menjadi hal yang sangat menarik ya dan bermakna bila yogurt memiliki penggemarnya tersendiri.

4. Berasal dari Timur Tengah

biggerbolderbaking.com

Mungkin sebagian dari kita berpikir bahwa yogurt berasal dari negara barat, tapi ternyata fakta yang ada konon olahan segar ini berasal dari Timur Tengah, tepatnya di Turki.

Bahkan, nama yogurt pun berasal dari Bahasa Turki, yaitu jugurt. Arti dari kata ini berarti susu asam. Tentunya sejalan dengan cita rasa yogurt yang memang asam dan berbahan dasar susu.

Baca Juga: 5 Resep Minuman Buah Berbahan Yogurt ala Yummy, Lezat & Kaya Nutrisi

Verified Writer

Tresna Nur Andini

Terima kasih sudah membaca tulisan saya | Seorang penulis biasa yang gemar berdiskusi. Mari berteman melalui ig : @tresnajaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya