TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kreasi Dessert Manis Berbahan Susu Sapi, Bikin Ngiler!

Bisa kamu coba kreasikan di rumah, nih!

taste.com.au

Susu sapi merupakan salah satu bahan makanan yang eksistensinya cukup sering diolah menjadi aneka ragam menu. Biasanya, susu sapi hanya diolah menjadi menu minuman, padahal kamu juga dapat mengola susu sapi menjadi aneka olahan dessert yang menarik dan lezat.

Tentunya kamu dapat mencoba menu-menu ini dan mengkreasikannya sesuai selera. Untuk kamu yang penasaran apa saja kreasi olahan berbahan susu sapi, berikut lima daftarnya.

1. Milk pudding

parade.com

Menu olahan seperti puding memang banyak dipilih sebagai pilihan dessert lezat dan praktis. Sesuai namanya, puding ini berbahan susu di dalamnya. Teksturnya sangat lembut, berpadu dengan rasa manis dari krim dan puding yang khas. Kamu juga dapat menambahkan stroberi sebagai topping-nya.

2. Condensed milk custard cake

bestrecipes.com.au

Menu kue yang terlihat sangat lezat ini berbahankan kental manis. Tak hanya itu saja, terdapat pula custard manis dan lezat pada lapisan tengahnya. Namun, penggunaan kental manis sebagai bahan menu ini perlu diatur takarannya agar tak terlalu manis.

Baca Juga: 5 Resep Dessert Manis dengan Sensasi Pedas, Kue Kering hingga Brownies

3. Coconut milk pudding

Youtube/Souped Up Recipes

Mirip dengan menu sebelumnya, olahan puding ini juga menggunakan susu sebagai bahannya sehingga warnanya menjadi lebih putih. Namun, perbedaan utamanya terletak pada penyajian puding ini yang lebih terkesan kering. Hal ini karena memang puding dibaluri oleh parutan kelapa yang renyah.

4. Milk and honey ice cream

foodandwine.com

Menu yang satu ini memang sangat cocok disantap ketika cuaca terik atau sebagai camilan sebelum tidur. Olahan ini terbuat dari es krim berbahan susu dengan tuangan madu segar. Kamu juga dapat menambahkan wafer atau crackers lain untuk memberikan tekstur renyah pada menu ini.

Baca Juga: Bikin Pengin, Ini 5 Olahan Dessert Manis Berbahan Madu Segar

Verified Writer

Tresna Nur Andini

Terima kasih sudah membaca tulisan saya | Seorang penulis biasa yang gemar berdiskusi. Mari berteman melalui ig : @tresnajaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya